Perempuan Juga Bisa Main Skateboard: Kenalan dengan Komunitas GRLSWIRL
Pandemi ini membawa berkah, setidaknya untukku. Ada saat-saat di mana aku merasa bosan, bahkan sampai merasa kesehatan mental terganggu. Namun saat aku sedang merasa baik-baik saja, aku jadi terdorong untuk mencoba hal-hal baru!
Selama pandemi ini, aku sudah mencoba beberapa aktivitas yang belum pernah aku coba sebelumnya. Seperti menyulam, memasak resep-resep baru, dan yang terakhir… Belajar main skateboard!
Suatu hari di awal-awal Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), entah kenapa tiba-tiba saja kepikiran untuk belajar main skateboard. Akhirnya selama berminggu-minggu aku banyak melakukan riset tentang skateboard (bahkan sampai hari ini sih), hingga memutuskan untuk beli skateboard pertamaku. Aku merasa hooked banget setelah menonton video-video tentang skateboard, dan follow beberapa akun Instagram yang berkaitan dengan skateboard. Sampai akhirnya aku menemukan GRLSWIRL, sebuah komunitas skateboard perempuan di Amerika yang bikin aku tambah yakin dan semangat untuk terus belajar main skateboard!
GRLSWIRL adalah komunitas skateboard perempuan pertama di Amerika. Komunitas ini terbentuk berdasarkan kesamaan pemikiran kesembilan pendirinya. Mereka percaya kalau perempuan itu boleh lho main skateboard tanpa merasa terintimidasi. Seperti yang kita tahu, selama ini olahraga skateboard lebih sering dikaitkan dengan laki-laki. Terbentuk pada Februari 2018, GRLSWIRL fokus mendorong anggotanya untuk berani keluar dari comfort zone masing-masing. Di komunitas ini, anggotanya terbuka untuk berdiskusi tentang apapun yang terkait dengan skateboard, berbagi cerita pengalaman jatuh saat naik skateboard, atau hanya sekedar berkumpul dan bersenang-senang bersama.
Para anggota GRLSWIRL diyakinkan kalau skateboard bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan untuk dilakukan siapa saja, termasuk perempuan. Aku pribadi waktu melihat update Instagaram Story mereka saat lagi kumpul-kumpul rasanya pengen join banget! Masing-masing anggota komunitas ini punya jenis skateboard yang unik-unik dan outfit mereka waktu cruising juga lucu-lucu banget!
Apa aja sih kegiatan GRLSWIRL kalau mereka lagi kumpul-kumpul? Di pagi hari mereka suka rame-rame pergi ke taman untuk belajar trik-trik baru. Bukan hanya yang punya skateboard saja, tetapi pemilik roller skate juga bisa ikutan kegiatan mereka! Usia anggota komunitasnya juga beragam, dari yang muda sampai ibu-ibu pun ada yang suka ikutan kumpul bareng sama komunitas GRLSWIRL.
GRLSWIRL percaya bahwa dengan meyediakan tempat yang aman bagi perempuan untuk mecoba hal baru, mereka bisa keluar dari keraguan dan zona nyaman. Inisiatif lain yang dilakukan oleh GRLSWIRL untuk perempuan adalah mendirikan program mentoring untuk mengajarkan perempuan-perempuan cara bermain skateboard dengan percaya diri. Sebanyak 300 lebih perempuan sudah mengikuti program ini, lho!
Selain itu, komunitas GRLSWIRL juga melakukan berbagai kegiatan sosial seperti gerakan membersihkan pantai bersama, penggalangan dana untuk komunitas setempat, donasi skateboard, hingga donasi produk-produk kebersihan untuk perempuan. Kamu bisa cek keseruan kegiatan mereka di akun Instagram @GRLSWIRL.