10 Kota di Indonesia yang Aman untuk Perempuan Solo Traveling
Traveling merupakan salah satu hobi yang digandrungi oleh banyak orang. Biasanya, aktivitas ini identik dilakukan bareng-bareng, entah dengan keluarga, teman, atau pasangan. Namun, nggak sedikit orang yang suka bepergian sendirian alias solo traveling. Apakah kamu termasuk salah satunya?
Ketika melakukan solo traveling, kamu bebas menentukan tujuan perjalananmu sendiri. Kamu juga memiliki kebebasan untuk menyusun itinerary, mulai dari durasi, destinasi, hingga budget yang dibutuhkan. Selain itu, solo traveling dapat melepas stres, meningkatkan rasa percaya diri, serta membantumu keluar dari zona nyaman.
Namun, solo traveler perempuan seringkali menemui kendala terkait keamanan. Sebab, perempuan lebih rentan mengalami kekerasan daripada laki-laki. Hal ini kerap membuat perempuan ragu untuk melakukan solo traveling.
Nah, berikut adalah sejumlah kota di Indonesia yang cocok sekaligus aman untuk solo traveling, terutama di kalangan perempuan. Penasaran apa saja? Yuk, simak!
Yogyakarta
Ngomongin traveling memang pantang banget melewatkan kota yang satu ini. Yogyakarta memiliki segudang destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi dengan biaya terjangkau. Mulai dari wisata alam hingga budaya, semua ada di Yogyakarta. Belum lagi, hampir semua destinasi wisata di Yogyakarta sangat mudah diakses serta nggak memakan waktu lama untuk menuju ke sana.
Sejumlah destinasi wisata di Kota Yogyakarta yang bisa kamu kunjungi, antara lain:
- Keraton Yogyakarta, istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat
- Taman Sari, bekas taman air milik Keraton Yogyakarta
- Tugu Yogyakarta, monumen ikonik di Kota Yogyakarta
- Pasar Beringharjo, pasar tradisional yang menawarkan beragam kuliner dan oleh-oleh
- Jalan Malioboro, pusat perbelanjaan favorit para turis
- Museum Benteng Vredeburg, museum sejarah kemerdekaan RI
Kamu juga bisa berkunjung ke daerah-daerah lain di provinsi D. I. Yogyakarta yang menawarkan beragam objek wisata. Mulai dari Pantai Parangtritis di Bantul, Candi Prambanan di Sleman, hingga puluhan pantai yang lokasinya saling berdekatan di Gunungkidul.
Solo
Geser sedikit dari Yogyakarta, ada Kota Solo yang nggak kalah menarik untuk dikunjungi. Tahukah kamu kalau Solo termasuk ke dalam 10 besar kota teraman sekaligus paling toleran di Indonesia? Maka dari itu, nggak heran kalau kota ini cocok buat kamu yang pengen solo traveling. Kota Solo identik dengan pilihan kulinernya yang beragam sekaligus terjangkau. Jadi, kamu bisa makan enak tanpa perlu khawatir dengan kondisi dompet.
Beberapa objek wisata di Kota Solo yang bisa kamu kunjungi, yaitu:
- Keraton Surakarta Hadiningrat, istana resmi Kasunanan Surakarta
- Pura Mangkunegaran, istana resmi Kadipaten Mangkunegaran
- Alun-alun Kidul, pusat wisata kuliner dan rekreasi memberi makan kerbau bule
- Pasar Klewer, pasar tekstil terbesar di Kota Solo
- Pasar Malam Ngarsopuro, tempat berburu hasil kreasi UMKM Kota Solo
- Benteng Vastenburg, saksi bisu sejarah kolonialisme Belanda di Kota Solo
- House of Danar Hadi, museum sekaligus pusat oleh-oleh batik milik perusahaan Danar Hadi
Semarang
Selain Solo, kota di Jawa Tengah yang juga mendapatkan predikat sebagai kota teraman adalah Semarang. Ibukota provinsi yang satu ini punya sejarah sebagai melting pot antara masyarakat Eropa, Arab, Jawa, dan Tionghoa. Karenanya, nggak heran kalau Kota Semarang sangat kaya akan warisan budaya serta kuliner. Meskipun bisa dibilang sebagai kota yang sibuk, tetapi Semarang menawarkan beragam destinasi wisata menarik untuk kamu yang pengen healing.
Berikut adalah beberapa destinasi wisata menarik di Kota Semarang:
- Kota Lama, kawasan wisata dengan pesona arsitektur Eropa kuno
- Pecinan, pusat wisata kuliner dan budaya khas masyarakat Tionghoa
- Lawang Sewu, gedung bersejarah peninggalan pemerintah kolonial Belanda
- Kelenteng Sam Poo Kong, kelenteng tertua di Kota Semarang sekaligus tempat mendaratnya Laksamana Cheng Ho
- Tugu Muda Semarang, monumen ikonik di Kota Semarang
- Pantai Marina, wisata air di Kota Semarang
Batu
Batu dikenal sebagai pusat agrowisata di Provinsi Jawa Timur. Nggak heran, kota ini sangat diminati oleh para turis domestik maupun asing. Lokasi kota ini sangat dekat dengan Kota Malang, sehingga kamu bisa traveling ke dua kota sekaligus. Sarana transportasi di Kota Malang sangat lengkap dan mudah diakses, jadi nggak perlu takut susah bepergian, deh.
Sejumlah destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di Kota Batu, yaitu:
- Museum Angkut, museum transportasi yang cocok untuk belajar sambil rekreasi
- Batu Night Spectacular (BNS), pasar malam dengan berbagai wahana yang memacu adrenalin
- Jatim Park 1, belajar sambil have fun di berbagai wahana seru nan edukatif
- Jatim Park 2 (Batu Secret Zoo), kebun binatang interaktif
- Jatim Park 3 (Dino Park), wisata keluarga modern tematik
- The Onsen Hot Spring Resort, pemandian air panas alami dengan konsep ala Jepang
- Candi Songgoriti, situs sejarah peninggalan Kerajaan Mataram Kuno
Di Kota Batu, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas olahraga ekstrem, seperti paralayang atau rafting. Kamu juga bisa berkunjung ke sejumlah air terjun yang ada di sana, seperti Coban Rais, Coban Talun, dan Coban Rondo. Buat kamu yang hobi hiking, bisa banget mampir ke Kota Malang yang cuma sejam dari Kota Batu untuk berkunjung ke Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
Bandung
Siapa, sih yang nggak pengen liburan ke Kota Bandung? Kota kembang yang satu ini nggak cuma asyik buat liburan rame-rame, tapi juga solo traveling. Kota Bandung adalah surganya para pencinta kuliner maupun si gila belanja. Sebab, kota ini menawarkan sejuta kuliner yang memanjakan lidah, serta produk-produk fashion berkualitas dengan harga yang bersahabat. Kota Bandung juga memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi, sehingga cocok buat kamu yang suka berwisata budaya.
Berikut adalah beberapa objek wisata di Kota Bandung yang pantang kamu lewatkan:
- Little Seoul, kawasan kampung Korea yang bikin kamu serasa lagi di Negeri Ginseng
- Kampung Dago Pojok, spot foto unik dan penuh warna
- Hutan Kota Babakan Siliwangi, forest walk sekaligus healing di tengah sibuknya ibukota Provinsi Jawa Barat
- Kawah Putih Ciwidey, wisata alam di kaki Gunung Patuha
- Trans Studio Bandung, taman hiburan indoor
- Amazing Artgames, foto-foto dengan background karya seni 3D
Dari Kota Bandung, kamu bisa sekalian mampir ke Kabupaten Bandung atau Kabupaten Bandung Barat yang lokasinya nggak jauh dari sana. Kedua kabupaten tersebut menawarkan beragam obyek wisata alam menarik.
Denpasar
Ngomongin liburan nggak lengkap rasanya tanpa menyebut si Pulau Dewata. Bali memang identik sebagai destinasi wisata bersama, tetapi kamu tetap bisa have fun melakukan solo traveling di sini. Sebab, ibukota Bali, Kota Denpasar termasuk sebagai salah satu kota paling aman di Indonesia.
Beberapa obyek wisata khas Kota Denpasar yang bisa kamu kunjungi, antara lain:
- Pantai Sanur, pantai yang cocok untuk diving dan snorkeling
- Pantai Sindhu, pantai kecil yang cocok untuk healing sambil menikmati sunrise/sunset
- Monumen Bajra Sandhi, monumen perjuangan rakyat Bali
- Museum Bali, tempat wisata sejarah dan budaya Bali
- Werdhi Budaya Art Centre, pertunjukan kesenian khas Bali
- Pasar Seni Kumbasari, tempat berburu kerajinan dan pernak-pernik khas Bali buat oleh-oleh
- Hutan Mangrove Bali, wisata alam di tengah hiruk-pikuk Kota Denpasar
- Bali Orchid Garden, taman dengan lebih dari 500 jenis anggrek lokal maupun mancanegara
Bali identik dengan wisata budaya maupun alamnya yang memikat. Setiap sudut di pulau ini bisa kamu akses dengan mudah, sehingga kamu bisa sekalian mengunjungi daerah lainnya dari Kota Denpasar. Bahkan kamu bisa menyewa sepeda motor selama berada di sana.
Lombok
Beberapa tahun terakhir, Lombok menjadi salah satu destinasi wisata populer di Indonesia. Nggak heran, sebab kota di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) ini menawarkan panorama alam yang memanjakan mata dan cocok buat healing. Kalau kamu pergi ke Pulau Lombok, maka pantang banget buatmu untuk melewatkan pantai-pantai indahnya.
Beberapa objek wisata menarik di Pulau Lombok yang bisa kamu kunjungi, yaitu:
- Pantai Tangsi, pantai unik dengan pasir berwarna merah muda
- Pantai Senggigi, cocok untuk snorkeling maupun surfing bagi pemula
- Bukit Merese, bukit dengan pemandangan Pantai Tanjung Aan
- Gili Trawangan, cocok untuk berbagai aktivitas air maupun menyaksikan keindahan sunrise/sunset
- Air Terjun Madu, air terjun alami cocok untuk healing
- Aik Nyet Sesaot, taman wisata hutan
- Bukit Pengasingan, cocok untuk hiking atau main paralayang
Flores
Geser ke provinsi saudara NTB, ada Pulau Flores dari Nusa Tenggara Timur (NTT) yang wajib kamu kunjungi minimal sekali seumur hidup. Nggak jauh beda dengan Pulau Lombok, pulau yang satu ini juga sangat identik dengan wisata alamnya. Pulau Flores cocok untuk solo traveling karena penduduk lokalnya terkenal sangat ramah kepada turis. Bahkan, warga kerap menyediakan rumahnya sebagai penginapan bagi para turis.
Sejumlah destinasi wisata di Pulau Flores yang wajib masuk itinerary kamu, antara lain:
- Taman Nasional Komodo, menyaksikan komodo di habitat aslinya
- Taman Nasional Kelimutu, pesona danau tiga warna dan Gunung Kelimutu
- Desa Wae Rebo, cocok untuk hiking dan berinteraksi langsung dengan warga Flores
- Cunca Wulang, air terjun yang diapit oleh tebing tinggi
- Pantai Merah, pantai unik dengan pasir berwarna merah muda
- Gua Liang Bua, situs sejarah tempat ditemukannya fosil manusia purba Homo Florensiensis
- Kampung Adat Melo, menyaksikan kekayaan budaya Suku Manggarai
Selain itu, kamu bisa sekalian berlibur ke Labuan Bajo yang bisa ditempuh dalam durasi sekitar 8 jam via jalur darat. Labuan Bajo cocok buat kamu yang hobi diving
Palembang
Palembang merupakan salah satu kota di Pulau Sumatra yang sangat direkomendasikan bagi para solo travelers, tak terkecuali perempuan. Selain aman, tata kota di Palembang sangat teratur, sehingga memudahkan mobilitas masyarakat. Palembang juga memiliki berbagai opsi transportasi umum, mulai dari angkot, Trans Musi, hingga LRT. Semuanya bisa kamu gunakan dengan tarif yang relatif terjangkau.
Berikut adalah beberapa objek wisata yang direkomendasikan di Kota Palembang:
- Jembatan Ampera, ikon Kota Palembang yang dihiasi lampu-lampu indah di malam hari
- Museum Balaputradeva, museum sejarah Kerajaan Sriwijaya, Kesultanan Palembang, hingga kolonialisme Belanda
- Bukit Seguntang, kompleks makam raja-raja Sriwijaya
- Pulau Kemaro, delta kecil di Sungai Musi dengan daya tarik pagoda 9 lantai
- Masjid Cheng Ho (Masjid Sriwijaya), masjid yang merupakan asimilasi budaya Tionghoa dengan agama Islam
- Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya, situs sejarah untuk mengenang kejayaan Kerajaan Sriwijaya di masa lampau
- Benteng Kuto Besak, alun-alun untuk wisata kuliner dan naik perahu di Sungai Musi
Bangka
Nggak jauh dari Palembang, destinasi solo traveling yang nggak kalah menarik adalah Pulau Bangka yang merupakan bagian dari Provinsi Bangka Belitung. Pulau ini menawarkan sejuta daya tarik bagi para turis lokal maupun asing. Buat kamu yang hobi wisata alam dan kulineran, pantang banget untuk melewatkan pesona Pulau Bangka.
Kamu bisa berkunjung ke objek-objek wisata di bawah ini jika berlibur ke Pulau Bangka:
- Danau Kaolin, danau bekas tambang dengan air biru jernih yang dikelilingi bebatuan putih
- Pantai Batu Dinding, pantai dengan pemandangan unik batu granit raksasa
- Pantai Parai Tenggiri, private beach untuk kamu yang ingin menikmati keindahan alam dengan tenang
- Pantai Tikus Emas, pantai asyik untuk berkuda, memancing, hingga mengendarai ATV atau jetski
- Rumah Pengasingan Soekarno-Hatta, tempat Soekarno dan Mohammad Hatta diasingkan pada saat Agresi Militer II tahun 1949
- Bangka Botanical Garden, tempat wisata botani
Dari Pulau Bangka, kamu bisa sekaligus jalan-jalan ke Pulau Belitung. Kamu bisa bertolak ke Pulau Belitung melalui jalur laut maupun udara. Pulau Belitung menawarkan berbagai destinasi wisata yang nggak kalah indah dari Pulau Bangka.
Nah, itulah sejumlah kota di Indonesia yang aman buat perempuan yang ingin solo traveling. Gimana, nih? Adakah yang sudah masuk ke bucket list kamu? Semoga kamu bisa segera liburan ke destinasi wisata impianmu, ya! Have fun, girls!
Kalau kamu pengen sharing seputar lifestyle, hobbies, and travel, yuk bergabung dengan Girls Beyond Circle! Klik di sini untuk join, ya!
Comments
(0 comments)