Catat! Ini Syarat dan Pilihan Kampus LPDP Dalam Negeri 2024
Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tahap 1 segera dibuka besok, Kamis, 11 Januari 2024. Bagi kamu yang ingin mendaftar beasiswa LPDP dalam negeri, sebaiknya pahami syarat dan daftar pilihan kampusnya!
Seperti yang diketahui, LPDP adalah lembaga yang bertanggung jawab atas pemberian beasiswa kepada mahasiswa yang berprestasi dan memiliki motivasi tinggi untuk melanjutkan pendidikan.
Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan, biaya hidup, dan juga dana penelitian bagi mereka yang ingin melanjutkan ke jenjang S2 atau S3 di dalam maupun luar negeri.
Pada pembahasan kali ini, kita akan membahas semua hal tentang LPDP S2 dalam negeri, mulai dari syarat hingga pilihan kampusnya. Yuk, simak!
Baca juga: Info LPDP 2024 Terbaru: Kapan Dibuka, Syarat, Komponen Dana dan Tips Persiapannya
SYARAT UMUM BEASISWA LPDP DALAM NEGERI 2024
Beasiswa LPDP terdiri dari berbagai jenis, ada beasiswa umum, afirmasi, dan targeted. Setiap jenis, memiliki syarat yang berbeda-beda. Namun, secara umum, ada beberapa syarat beasiswa yang wajib dipenuhi, yaitu:
- Pendaftar adalah alumnus program D4/S1 atau S2 dari perguruan tinggi terakreditasi.
- Tidak sedang menempuh studi degree/nondegree baik S2 maupun S3.
- Pendaftar tidak sedang mendaftar, menerima, atau akan menerima beasiswa lain.
- Pelamar lulusan luar negeri, wajib melampirkan hasil penyetaraan ijazah dan konversi IPK.
- Khusus untuk pendaftar program S3, diwajibkan memiliki proposal penelitian.
- Melengkapi profil pendaftaran.
- Menandatangani surat pernyataan.
Selain itu, adapun persyaratan dokumen yang harus disertakan saat mendaftar beasiswa LPDP S2 dalam negeri, antara lain:
- Isi biodata diri secara online pada form beasiswa LPDP.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
- Pas foto terbaru.
- Scan ijazah S1/S2 (asli/legalisir) atau SKL (Surat Keterangan Lulus).
- Scan transkrip nilai S1/S2 (bukan transkrip profesi).
- Dokumen penyertaan ijazah dan konversi IPK.
- Sertifikat Bahasa asing (TOEFL) yang dipersyaratkan dan masih berlaku (asli).
- Letter of Acceptance (LoA) unconditional yang masih berlaku dan sesuai dengan perguruan tinggi serta program studi yang dipilih.
- Surat rekomendasi dari tokoh masyarakat atau akademisi (surat diterbitkan pada tahun pendaftaran).
Baca juga: Cara Dapetin Letter of Acceptance (LoA) untuk Beasiswa, Calon Pendaftar LPDP Wajib Tahu!
PROSES SELEKSI BEASISWA LPDP S2 DALAM NEGERI
Jika LPDP dalam negeri syarat sudah terpenuhi, pendaftar akan melalui berbagai proses seleksi, antara lain:
- Seleksi Administrasi. Pendaftar beasiswa diharapkan mengisi formulir dan menyertakan dokumen pendukung dengan lengkap. Kejelasan dan keakuratan administrasi sangat menentukan kelanjutan proses.
- Seleksi Bakat Skolastik. Seleksi ini bertujuan untuk mengukur pemahaman dan kemampuan intelektual calon penerima terhadap bidang studi yang akan diambil.
- Seleksi Substansi. Seleksi substansi mencakup verfifikasi berkas, wawancara, dan Asesmen Kepribadian dan Integritas (AKI).
Baca juga: 5 Alur Tahapan Beasiswa LPDP 2024 yang Wajib Dipahami Peserta!
DAFTAR KAMPUS S2 LPDP DALAM NEGERI
Belum ada infromasi resmi terkait kampus untuk beasiswa S2 LPDP dalam negeri karena akan diumumkan langsung pada 11 Januari, besok. Namun, berkaca dari tahun sebelumnya dalam Panduan Daftar Perguruan Tinggi Tujuan Dalam Negeri Beasiswa Reguler dan Beasiswa Parsial 2023, berikut adalah 49 pilihan kampus LPDP di dalam negeri.
- Institut Pertanian Bogor
- Institut Seni Indonesia Denpasar
- Institut Seni Indonesia Yogyakarta
- Institut Teknologi Bandung
- Institut Teknologi Sepuluh Nopember
- Monash University Indonesia
- Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
- Universitas Airlangga
- Universitas Andalas
- Universitas Bina Nusantara
- Universitas Brawijaya
- Universitas Diponegoro
- Universitas Gadjah Mada
- Universitas Hasanuddin
- Universitas Indonesia
- Universitas Islam Negeri Alauddin
- Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim
- Universitas Islam Negeri Sunan Ampel
- Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati
- Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga
- Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah
- Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
- Universitas Jember
- Universitas Jenderal Soedirman
- Universitas Lambung Mangkurat
- Universitas Lampung
- Universitas Negeri Gorontalo
- Universitas Negeri Jakarta
- Universitas Negeri Makassar
- Universitas Negeri Malang
- Universitas Negeri Medan
- Universitas Negeri Padang
- Universitas Negeri Semarang
- Universitas Negeri Surabaya
- Universitas Negeri Yogyakarta
- Universitas Padjadjaran
- Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
- Universitas Pendidikan Ganesha
- Universitas Pendidikan Indonesia
- Universitas Pertahanan
- Universitas Riau
- Universitas Sam Ratulangi
- Universitas Sebelas Maret
- Universitas Sriwijaya
- Universitas Sumatera Utara
- Universitas Syiah Kuala
- Universitas Tanjungpura
- Universitas Telkom
- Universitas Udayana
Baca juga: Cari Tahu Syarat Beasiswa LPDP 2023 dan Dana yang Didukung!
LINK DAFTAR BEASISWA LDPDP DALAM NEGERI 2024
Pendaftaran LPDP dalam negeri S2 didaftarkan secara online melalui situs resmi beasiswa LPDP. Simak langkah-langkah pendaftarannya berikut ini.
- Buka situs https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
- Klik “Masuk”.
- Jika belum memiliki akun, klik “Belum punya akun? Buat akun di sini” .
- Lengkapi semua data dengan benar dan lengkap, kemudian klik “Buat Akun”.
- Lakukan verifikasi akun melalui email yang terdaftar.
- Login ke laman beasiswa LPDP.
- Lengkapi formulir pendaftaran, unggah semua dokumen, kemudian submit pendaftaran dan dapatkan kode registrasi/pendaftaran.
Baca juga: 5+ Persiapan Beasiswa LPDP 2024 yang Tak Boleh Terlewat, Calon Pelamar Catat!
JADWAL SELEKSI BEASISWA LPDP 2024 TAHAP I
Melalui laman resmi LPDP, berikut adalah jadwal seleksi LPDP tahap I tahun 2024:
- 11 Januari 2024: Pendaftaran di buka.
- 15 Januari 2024: Seleksi Administrasi.
- 1 Maret 2024: Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi.
- 2 Maret 2024: Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi.
- 4 Maret 2024: Pemrosesan Sanggah Hasil Seleksi Administrasi.
- 14 Maret 2024: Pengumuman Hasil Sanggah Seleksi Administrasi.
- 18 Maret 2024: Seleksi Bakat Skolastik.
- 27 Maret 2024: Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik.
- 2 April 2024: Seleksi Substansi.
- 10 Juni 2024: Pengumuman Hasil Seleksi Substansi.
LPDP dalam negeri 2024 adalah kesempatan besar bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Dengan memenuhi persyaratan pendaftaran dan memilih kampus yang tepat, kamu memiliki peluang besar untuk mendapatkan beasiswa dan mewujudkan impianmu. Semoga berhasil, ya!
Dapatkan berita ter-update seputar LPDP 2024 dengan gabung ke Girls Beyond Circle sekarang!
Baca juga: Mau Lolos Wawancara LPDP? Ikuti 5 Tips Ini!
Sumber foto: Detikcom