Shakira Amira Rutin Lakukan Afirmasi Positif Pagi Hari, Intip Manfaatnya
Sejak episode pertama Clash of Champions, Shakira Amira menjadi salah satu peserta yang banyak diperbincangkan netizen karena aura positif yang dipancarkannya. Ternyata afirmasi positif pagi hari adalah rahasia positive vibes Shakira. Dalam podcast Denny Sumargo, ia menyebutkan bahwa kebiasaan tersebut berasal dari ajaran orang tuanya. Kebiasaan ini dilakukannya untuk meraih berbagai prestasi dan menjalani hidup dengan lebih positif.
Peserta yang berasal dari fakultas kedokteran UI ini melakukan afirmasi positif setiap bangun tidur, selama satu hingga dua menit sebelum memulai aktivitasnya. Ia percaya bahwa bumi menyerap apa yang kita ucapkan, sehingga penting untuk membiasakan diri mengucapkan kalimat positif atau afirmasi positif. Berikut beberapa manfaat dari afirmasi positif pagi hari yang wajib kamu ketahui, beserta contohnya.
Baca juga: Fakta Game Show ‘Clash of Champions 2024’ yang Lagi Ramai, Sudah Tahu?
Mengoptimalkan Fungsi Kognitif dan Meningkatkan Kreativitas
Salah satu manfaat utama dari afirmasi positif di pagi hari adalah kemampuannya untuk mengoptimalkan fungsi kognitif dan meningkatkan kreativitas. Afirmasi positif pagi hari dapat mengoptimalkan kemampuan kognitif dan meningkatkan daya kreativitas karena beberapa alasan berikut:
- Membantu membersihkan pikiran dari kekhawatiran dan stres, memungkinkan kamu memulai hari dengan pikiran yang lebih jernih, dan fokus.
- Meningkatkan daya konsentrasi, sehingga kamu bisa lebih fokus dalam mengerjakan berbagai tugas.
- Mampu berpikir out of the box karena pikiran yang jernih membantu otak mencerna informasi dengan baik dan mempersiapkan ide-ide baru.
- Meningkatkan rasa percaya diri, yang penting untuk keberanian dalam mengeksplorasi ide-ide kreatif dan inovatif.
Kebiasaan ini membantu Shakira dalam meraih berbagai prestasi karena fungsi kognitif yang optimal sangat penting dalam proses pembelajaran. Dengan pikiran yang lebih fokus dan terbuka, kita dapat meningkatkan produktivitas dan kreativitas.
Meningkatkan Resiliensi
Afirmasi positif pagi hari juga sangat efektif dalam meningkatkan resiliensi atau ketahanan mental untuk memulai hari. Dengan rutin mengucapkan kata-kata afirmasi positif pagi hari seperti, “Saya kuat dan mampu menghadapi segala tantangan,” kita dapat membangun mental yang lebih tangguh untuk menghadapi berbagai kesulitan. Resiliensi adalah kemampuan untuk bangkit kembali dari kegagalan dan tetap bersemangat dalam mencapai tujuan.
Shakira Amira melakukan afirmasi positif sekitar dua menit sebelum menunaikan ibadah salat subuh untuk memberikan dorongan agar tetap optimis, termotivasi, dan mampu menghadapi segala rintangan.
Memperbaiki Keterampilan Komunikasi
Ketika Shakira Amira diundang dalam podcast Denny Sumargo, semakin banyak yang memuji tutur kata yang lembut serta aura positif yang terpancar darinya. Hal tersebut didapatkan dari kebiasaan menerapkan afirmasi positif pagi hari.
Menariknya, afirmasi positif juga dapat memperbaiki keterampilan komunikasi. Contoh afirmasi positif pagi hari seperti, “Saya mampu berbicara dengan jelas dan efektif,” dapat membantu kita menjadi lebih percaya diri dalam berinteraksi dengan orang lain. Keterampilan komunikasi yang baik sangat penting dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk hubungan profesional. Oleh karena itu, dengan mengarahkan pikiran pada komunikasi yang positif dan efektif, kita dapat menyampaikan pesan dengan lebih jelas dan mencegah kesalahpahaman.
Mungkin pada awalnya kamu merasa aneh melakukan afirmasi positif, tapi tidak ada salahnya mencoba. Mulailah dengan napas dalam-dalam dan tenangkan pikiran, serta hindari perasaan negatif yang bisa mengalihkan konsentrasi.
Ketika mempraktikkannya pastikan juga tidak ada kata negatif di dalamnya. Contohnya, hindari mengucapkan, “Semoga aku tidak sakit lagi.” Sebagai gantinya, ucapkan, “Semoga aku segera sehat.” Hal ini karena kata “tidak”, “jangan”, maupun “gagal” mengandung konotasi negatif. Usahakan kalimat yang diucapkan selalu mengandung kata-kata positif sehingga afirmasi ini dapat bekerja secara optimal. Selamat mencoba!
Baca juga: Tebarkan Kebahagiaan! Ini 7 Cara Menciptakan Positive Vibes Dalam Diri
Mau selalu positive vibes? Cus, join ke komunitas Girls Beyond Circle! Di sana, kamu bisa menemukan banyak informasi menarik dan teman baru, lho. Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini!
Sumber Foto: Ruang Guru