gagal menampilkan data

ic-gb
detail-thumb

10+ Lagu Olahraga Bikin Kamu Semakin Energetic!

Written by Adila Putri Anisya

Saat olahraga, lagu seringkali menjadi komponen yang tidak bisa ditinggalkan. Dengan memutarkan lagu, kita akan lebih semangat dan energetic. Bagi kamu yang suka berolahraga, tapi bingung cari lagu olahraga apa yang cocok untuk didengarkan, berikut adalah rekomendasinya!

Baca juga: Lagu-lagu tentang Self Love yang Bisa Membangun Kepercayaan Dirimu Lagi

REKOMENDASI LAGU OLAHRAGA YANG BIKIN SEMANGAT

Dilansir dari National Library of Medicine, mendengarkan musik selama berolahraga dapat terbukti meningkatkan motivasi dan usaha, sehingga menghasilkan peningkatan hasil kinerja. Peningkatan kinerja juga dapat dimediasi melalui peningkatan suasana hati, kenikmatan olahraga dan peningkatan perasaan.

Di bawah ini adalah beberapa lagu yang cocok diputar agar olahraga semakin semangat!

RUN THE WORLD (GIRLS) - BEYONCE

Lagu legendaris dari Beyonce “Run The World” memiliki ritme yang memotivasi dan meningkatkan energi serta kegairahan selama olahraga. 

Ketukan yang kuat dan beat yang menghentak, membuatnya ideal untuk berbagai jenis aktivitas fisik, mulai dari lari hingga latihan kekuatan.

https://www.youtube.com/watch?v=VBmMU_iwe6U

CAN’T STOP THE FEELING - JUSTIN TIMBERLAKE

Dengan irama yang contagiously upbeat, “Can’t Stop The Feeling” dari Justin Timberlake akan membuatmu sulit untuk tidak bergerak. 

Cocok untuk latihan kardio atau sesi latihan dengan intensitas tinggi. Selain itu, irama lagu ini juga dapat meningkatkan mood dan memberikan dorongan yang membuat semangat bertambah.

https://www.youtube.com/watch?v=ru0K8uYEZWw

UPTOWN FUNK - MARK RONSON FT BRUNO MARS

“Uptown Funk” cocok dijadikan lagu olahraga karena memiliki irama groove yang memikat. Lagu ini dapat membangkitkan semangat dan gairah di setiap gerakan olahraga.

Tak hanya itu, lagu ini juga dapat memberikan dorongan motivasi saat kamu merasa lelah atau butuh semangat ekstra untuk menyelesaikan olahraga.

https://www.youtube.com/watch?v=OPf0YbXqDm0

SHUT UP AND DANCE - WALK THE MOON

Lagu barat untuk olahraga “Shut Up and Dance” memiliki alunan lagu yang energik dan tempo yang cepat, cocok untuk olahraga dengan intensitas tinggi.

Lirik yang mengajak untuk menari dan bersenang-senang, menjadi pilihan sempurna untuk menambahkan elemen keceriaan dalam setiap langkah olahragamu.

https://www.youtube.com/watch?v=6JCLY0Rlx6Q

SCARS TO YOUR BEAUTIFUL - ALESSIA CARA

Tak hanya membangkitkan semangat, lagu “Scars to Your Beautiful” juga sangat menyentuh hati dan jiwa. Lagu karya Alessia ini adalah cara manifestasi kekuatan, keindahan, dan semangat.

Ketika kamu sedang menekuni olahraga, biarkan lagu ini menjadi pengingat bahwa keindahanmu tidak hanya tampak dari luar, tetapi juga terpancar melalui kekuatan dan tekadmu.

https://www.youtube.com/watch?v=MWASeaYuHZo&pp=ygUabm8gc2NhcnMgdG8geW91ciBiZWF1dGlmdWw%3D

PERMISSION TO DANCE - BTS

Saat kamu mendengarkan lagu “Permission to Dance” dari BTS selama sesi olahraga, kamu tidak hanya merasakan kebahagiaan, tetapi juga melepaskan segala beban dan hambatan yang mungkin ada.

Setiap ketukan drum dan melodi yang catchy akan memberikan dorongan untuk menjalani setiap langkah latihan olahragamu.

https://www.youtube.com/watch?v=CuklIb9d3fI

AS IF IT’S YOUR LAST - BLACKPINK

Blackpink memang tak pernah gagal dalam membuat lagu-lagu asik. Salah satu lagunya berjudul “As If It’s Your Last” cocok banget untuk menemani kamu olahraga santai.

Dengarkan lagu ini, hayati setiap melodinya, dan rasakan bagaimana semangat Blackpink mengubah sesi olahragamu dari yang malas-malasan menjadi bangkit kembali.

https://www.youtube.com/watch?v=Amq-qlqbjYA

LEFT & RIGHT - SEVENTEEN

Suara energik dan harmoni dari Seventeen di lagu “Left & Right” tidak hanya menghidupkan lagu, tetapi juga memberikan semangat baru pada setiap gerakan olahragamu.

Lirik yang penuh semangat mengajakmu untuk bergerak ke kiri dan ke kanan seiring dengan ritme, menciptakan suasana yang menyenangkan dan energik. 

https://www.youtube.com/watch?v=HdZdxocqzq4

THAT THAT - PSY FT SUGA OF BTS

Dari awal hingga akhir, lagu "That That" akan membawa kamu dalam suasana keceriaan. Beat yang khas PSY dan rap energetik dari SUGA menciptakan kombinasi yang seolah-olah berada di tengah-tengah pesta yang tak berhenti.

Lirik lagu ini pun seperti mengajak kita untuk menikmati setiap momen dengan semangat tinggi, sehingga dapat membawa atmosfer positif ke setiap olahragamu.

https://youtu.be/8dJyRm2jJ-U?si=4Pcus0jCkjrl01fG

CANDY - NCT DREAM

Lagu semangat olahraga yang upbeat berjudul “Candy” dari NCT Dream, dapat membuat kamu larut dalam keceriaan selama olahraga. Ketika mendengar lagu ini, dijamin kamu akan lupa dengan rasa lelah.

Kamu akan merasa semakin semangat pada bagian chorus-nya. Cocok dinikmati pada olahraga yang santai, namun intens.

https://www.youtube.com/watch?v=zuoSn3ObMz4

POP - NAYEON TWICE

Lagu olahraga yang terakhir adalah “Pop” yang dinyanyikan salah satu member Twice, Nayeon. Lagu Korea ini memiliki irama yang semangat, segar dan girly, cocok untuk kamu yang sedang semangat-semangatnya berolahraga. 

Dari awal lagu hingga akhir, lagu ini akan membuat kamu gembira dengan semangat yang meluap-luap.

https://www.youtube.com/watch?v=y09NxUvG2x0

Masih banyak lagu olahraga yang bisa kamu putar, sesuaikan rekomendasi ini dengan prefensimu sendiri. Apa pun lagu yang kamu pilih, pastikan itu memberikan semangat dan energi agar kamu mendapatkan hasil terbaik!

Baca juga: 20+ Lagu Healing Bahasa Indonesia, Bantu Tenangkan Perasaan Kamu!

Sumber foto: Pexels