10 Bocoran Pertanyaan Interview Beasiswa dan Contoh Jawabannya [Untuk LPDP, IISMA, Unggulan, dll]
Pertanyaan interview beasiswa penting diketahui oleh calon penerima guna memastikan persiapan jawaban yang optimal.
Tak dapat dipungkiri, saat menghadapi tahap interview ini, banyak yang merasa cemas dan tidak yakin dengan cara menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan.
Maka dari itu, bagi kamu yang tengah mendaftar untuk mendapatkan beasiswa, seperti beasiswa LPDP, IISMA, beasiswa unggulan, dan beasiswa lainnya, yuk simak 10 pertanyaan yang sering diajukan saat interview beasiswa berikut ini!
Baca juga: Mau Lolos Wawancara LPDP? Ikuti 5 Tips Ini!
PERTANYAAN INTERVIEW BEASISWA DAN CONTOH JAWABNYA
Setiap penyelenggara beasiswa memiliki sejumlah pertanyaan bervariasi untuk mendapat penerima beasiswa yang paling tepat. Walau demikian, terdapat beberapa pertanyaan umum yang seringkali diajukan kepada peserta.
Lantas, apa saja yang ditanyakan saat interview beasiswa? Simak daftar pertanyaan dan contoh jawabannya berikut ini.
CERITAKAN TENTANG DIRI KAMU!
Pertanyaan tentang beasiswa ini seringkali diajukan di awal sesi interview. Kamu bisa memulainya dengan memperkenalkan diri dan memberikan informasi singkat tentang latar belakang pendidikan dan pengalaman yang relevan dengan beasiswa yang kamu lamar.
Contoh jawaban:
“Perkenalkan saya [Nama kamu] berasal dari [Asal daerah], dan saya memiliki latar belakang pendidikan di bidang [Bidang studi].
Saat ini, saya sedang menempuh studi di [Sebutkan perguruan tinggi] dengan fokus pada [Bidang khusus], dan telah mencapai [Pencapaian akademis] yang memperkuat minat saya
Saya bercita-cita untuk [Tujuan karir/studi] dan percaya bahwa beasiswa ini akan memberikan dukungan yang sangat diperlukan untuk mencapainya.”
APA ALASAN KAMU MENDAFTAR BEASISWA INI?
Pertanyaan ini bertujuan untuk menguji motivasi serta tujuan kamu dalam mendapatkan beasiswa. Penting untuk memberikan jawaban yang jujur dan relevan dengan visi dan misi beasiswa yang dilamar.
Contoh jawaban:
“Saya mendaftar beasiswa [Sebutkan nama beasiswa] bukan hanya sebagai sarana mendukung finansial dalam mengejar pendidikan tinggi, tetapi juga karena saya melihat kesesuaian nilai dan visi misi beasiswa ini dengan saya. Saya sangat terinspirasi oleh fokus [sebutkan nilai-nilai atau tujuan beasiswa], yang sejalan dengan prinsip-prinsip yang saya pegang. Saya percaya bahwa pendidikan merupakan salah satu cara untuk menciptakan perubahan positif dalam diri dan masyarakat. Dengan mendapatkan dukungan dari [Sebutkan nama beasiswa], saya yakin saya dapat mengakses pendidikan dengan lebih baik dan lebih efektif, terutama untuk mencapai tujuan karier saya.
SEBUTKAN KELEBIHAN DAN KEKURANGAN DIRI KAMU!
Dalam menjawab pertanyaan interview beasiswa ini, pilih kelebihan yang relevan dengan beasiswa yang kamu lamar. Hubungkan kelebihan tersebut dengan kontribusi positif yang dapat diberikan. Sementara itu, untuk kekurangan, pilih yang dapat dianggap sebagai peluang untuk belajar dan berkembang.
Contoh jawaban:
“Saya adalah orang yang sangat bertanggung jawab, setiap tugas yang diberikan kepada saya selalu menyelesaikan dengan efektif dan tepat waktu. Hal itulah yang membuat saya dapat menjadi mahasiswa berprestasi dan membuat saya dipercayakan beberapa kali menjadi ketua di organisasi kampus maupun luar kampus. Sedangkan kekurangan saya, sebagai seseorang yang sangat ambisius, saya terkadang menjadi terlalu kritis terhadap diri sendiri. Ini dapat menyebabkan tingkat stres yang tinggi. Namun, saat ini saya sedang belajar untuk lebih bersikap sabar dan memberikan ruang untuk pertumbuhan.”
APA KESIBUKAN KAMU SAAT INI SELAIN BERKULIAH?
Kebanyakan penyelenggara beasiswa menyukai mahasiswa yang aktif selain berkuliah. Pastikan kegiatan yang kamu lakukan memiliki relevansi dengan tujuan beasiswa, jelaskan bagaimana kegiatan tersebut dapat meningkatkan keterampilan dan pengetahuan kamu.
Contoh jawaban:
“Selain berkuliah, saya juga aktif terlibat dalam [Nama organisasi]. Di sana, saya menjabat sebagai [Jabatan], yang memungkinkan saya mengembangkan keterampilan kepemimpinan dan bekerja dalam tim. Saya juga terlibat dalam proyek yang berkontribusi pada pengembangan kemampuan [Keterampilan yang relevan]. Saya yakin pengalaman ini memberikan nilai tambah dalam akademis saya, sehingga bisa membawa semangat ke dalam lingkungan akademis di masa mendatang.”
SIAPAKAH ROLE MODEL-MU?
Interviewer seringkali menanyakan siapa role model-mu. Jawaban dari pertanyaan interview beasiswa ini dapat memberikan mereka wawasan lebih tentang nilai-nilai dan karakteristik orang yang kamu hargai. Pilih role model yang sejalan dengan aspirasi kamu, jelaskan alasannya dan bagaimana mereka memotivasi atau mempengaruhi kamu.
Contoh jawaban:
“Saya memiliki beberapa role model dalam hidup saya, namun salah satu yang paling berpengaruh bagi saya adalah [Nama role model]. Saya sangat mengagumi beliau karena integritasnya dalam mengatasi tantangan dan tetap setia pada nilai-nilai moralnya. Saya berusaha untuk menerapkan nilai-nilai integritas, dan semangat [Nama role model] dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-hari saya.”
APA ALASAN KAMU MEMILIH JURUSAN DAN PERGURUAN TINGGI INI?
Dalam pertanyaan ini, kamu harus menjawab yang berkaitan antara tujuan pribadi, program studi yang dipilih serta misi dari perguruan tinggi tersebut. Gambarkan bagaimana ilmu yang kamu pelajari akan membantumu mencapai tujuan jangka panjang.
Contoh jawaban:
“Alasan saya memilih jurusan ini adalah karena saya memiliki minat yang mendalam tentang [Jelaskan deskripsi studi]. Dengan memilih jurusan ini, saya yakin dapat mencapai tujuan karier saya. Setelah melakukan banyak riset, perguruan tinggi ini merupakan salah satu yang terbaik untuk jurusan yang saya minati. Saya yakin keterlibatan saya di perguruan tinggi ini akan memungkinkan saya untuk berkontribusi positif dan mengambil bagian dalam mencapai impian saya, sehingga memberikan dampak positif pada industri [Sebutkan industri yang diminati].”
APA PENCAPAIAN TERBESARMU DALAM HIDUP?
Jika kamu mendapatkan pertanyaan interview beasiswa ini, pastikan memilih pencapaian yang memiliki dampak positif signifikan, baik pada diri sendiri maupun orang lain. Jangan sebutkan hasilnya saja, tapi juga jelaskan peran dan keterlibatan kamu untuk mencapai pencapaian tersebut.
Contoh jawaban:
“Salah satu pencapaian yang saya raih adalah ketika berhasil menjadi ketua dalam sebuah proyek di organisasi. Proyek ini bertujuan untuk [Deskripsi tujuan proyek], dan saya ditunjuk sebagai pemimpin tim berdasarkan keterampilan kepemimpinan dan dedikasi saya terhadap proyek. Sebagai ketua tim, saya bertanggung jawab dalam [Jelaskan tanggung jawab]. Dengan dedikasi saya dan kerja sama tim, proyek tersebut akhirnya [jelaskan hasil proyek]. Pencapaian ini membuat saya lebih siap dalam mengambil tantangan baru.”
CERITAKAN SEDIKIT TENTANG RENCANA PENELITIAN KAMU!
Salah satu pertanyaan wawancara beasiswa LPDP S2 seringkali melibatkan rencana penelitian saat menyusun tesis. Hal ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kamu mempersiapkan penelitian dengan program studi dan rencana karier setelah studi. Pastikan menjawabnya dengan logis dan didukung dengan informasi relevan.
Contoh jawaban:
“Meski belum terpikiran secara matang, namun saya berencana memfokuskan penelitian saya pada [Sebutkan topik] karena [Jelaskan alasannya]. Saya akan menyelidiki [Jelaskan aspek tertentu] dalam bidang [Bidang studi] dengan tujuan [Sebutkan tujuan penelitian]. Dengan begitu, saya percaya bahwa penelitian ini dapat memberikan kontribusi positif terhadap pemahaman tentang [Industri tertentu].”
JELASKAN MENGAPA KAMU LAYAK MENDAPATKAN BEASISWA INI?
Pertanyaan ini ingin menggali keyakinan kamu terhadap diri sendiri. kamu bisa menjawab dengan menyebutkan pengalaman, prestasi, atau kualitas diri kamu yang relevan dengan kriteria penerimaan beasiswa. Jangan takut untuk menunjukkan kepercayaan diri, tetapi tetaplah rendah hati.
Contoh jawaban:
“Saya layak mendapatkan beasiswa ini karena saya telah menunjukkan dedikasi dan prestasi akademis yang konsisten sepanjang pendidikan saya. Selama berkuliah, saya berhasil mencapai [nilai IPK] dan meraih beberapa penghargaan akademis maupun non akademis seperti [Sebutkan prestasi]. Selain itu, rencana penelitian saya tentang [Topik riset] memiliki potensi untuk memberikan kontribusi signifikan pada bidang [Bidang studi]. Saya yakin penelitian saya dapat menjadi aset berharga bagi [Nama perguruan tinggi].”
APA RENCANA KAMU 10 TAHUN KE DEPAN, APA YANG INGIN KAMU BERIKAN KEPADA INDONESIA?
Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui tujuan jangka panjang kamu. Interviewer ingin melihat apakah kamu telah memiliki gambaran mengenai rencana tersebut dan bagaimana menjalaninya. Pastikan rencana tersebut relevan dengan apa yang kamu lakukan saat ini.
Contoh jawaban:
“Dalam 10 tahun ke depan, saya melihat diri saya sebagai seorang profesional di bidang [Sebutkan bidang]. Saya berencana untuk terlibat dalam inisiatif-inisiatif yang mendukung [Jelaskan tujuanmu]. Saya yakin bahwa kontribusi yang sekarang saya perjuangkan akan membantu menghadirkan solusi inovatif untuk tantangan yang dihadapi oleh Indonesia di masa depan, baik dalam konteks ekonomi, lingkungan, maupun sosial.”
Itulah 10 pertanyaan interview beasiswa yang sering ditanyakan oleh interviewer. Selain pertanyaan di atas, biasanya interviewer juga menanyakan lebih spesifik, seperti tentang essay, motivation letter, dan lain sebagainya yang menyangkut pribadi. Pastikan kamu memahami semua yang kamu tulis dan bisa menjelaskan lebih rinci.
Semoga informasi ini membantu ya!
Yuk, sama-sama berjuang mendapatkan beasiswa, dapatkan informasi penting, tips n’ trik lainnya di komunitas Girls Beyond Circle!
Baca juga: Tips dan Contoh Motivation Letter untuk Beasiswa, Penting Dipahami Beasiswa Hunter!
Sumber foto: Pexels