gagal menampilkan data

Article

Ini 10 Lagu Viral TikTok 2024, dari Lagu Galau hingga Lagu Centil!

Written by Septia Sapoetri

Jika kamu senang mendengarkan lagu untuk menemani keseharianmu, mungkin lagu viral TikTok 2024 dapat menjadi pilihan lagu yang bisa kamu masukkan ke playlist kamu!

Selain karena lagunya yang easy listening, lagu TikTok viral juga menyediakan banyak tema yang pastinya bisa sesuai dengan keadaan kamu kapan pun. So, di bawah ini merupakan rekomendasi 10 lagu viral TikTok 2024 berikut dengan maknanya.

Baca juga: 15+ Daftar Lagu untuk Crush Bikin Salting, Ada Indonesia sampai Barat!

Espresso – Sabrina Carpenter

Lagu pertama ada dari Sabrina Carpenter, yaitu Espresso. Lagu ini rilis pada April lalu dengan genre pop-funky mengangkat tema vintage summer. Dalam lagu ini, Sabrina mengibaratkan dirinya sebagai minuman espresso, salah satu jenis minuman kopi.

Melalui liriknya, “Now he’s thinking about me everynight. Is it that sweet? I guess so.” Sabrina menyampaikan bahwa dirinya dapat membuat laki-laki yang sedang bersamanya sulit untuk tidur karena terus memikirkan dirinya.

Dengan perpaduan suara dan beat-nya yang khas, lagu ini viral di TikTok dan digunakan untuk tren make up transition. Selain itu, ada juga Espresso dance challenge yang meramaikan penggunaan lagu ini di TikTok.

We Can’t Be Friends – Ariana Grande

We Can’t Be Friends (Wait For Your Love) juga menjadi salah satu lagu viral TikTok 2024 dari Ariana Grande. Sejak rilis, lagu ini menarik banyak perhatian publik karena dapat mewakili perasaan galau seseorang yang baru putus cinta.

Dalam lagu sedih ini Ariana menuturkan bahwa ia tidak bisa berteman dengan mantan kekasih setelah mereka putus. Di bagian akhir, dengan lirik “Wait until you like me again, wait for your love. Love, I’ll wait for your love.” seakan menegaskan bahwa ia menunggu sang mantan untuk kembali kepadanya.

Selain dari makna lagunya yang relate dan bisa digunakan untuk sound konten galau atau lip sync, lagu ini juga ramai digunakan untuk eye make up transition ala Ariana Grande di music video-nya.

Kupu-Kupu – Tiara Andini

Lagu viral selanjutnya ada dari penyanyi cantik asal Indonesia, yaitu Kupu-Kupu oleh Tiara Andini. Lagu ini sangat viral dan banyak digunakan di TikTok, hingga ada versi mash up dengan lagu Panah Asmara dari Afgan.

Kerap disebut sebagai lagu centil, sebenarnya Kupu-Kupu menceritakan tentang perasaan ketika seseorang jatuh cinta, termasuk perasaan mendebarkan, merana, hingga keinginan untuk terus menjaga perasaannya.

Tidak hanya dari lirik dan nadanya, Kupu-Kupu juga menarik perhatian karena dance yang digunakan Tiara saat perform. Saat ini, tarian tersebut menjadi salah satu tren dance viral di TikTok.

Dari Planet Lain – Sal Priadi

Masih dari Indonesia, lagu viral TikTok 2024 berasal dari Sal Priadi dengan lagunya yang berjudul Dari Planet Lain. Lagu ini merupakan lagu bucin yang berisi ungkapan cinta seseorang terhadap kekasihnya dengan menggunakan bahasa yang unik.

Sal Priadi mendeskripsikan perilaku nyeleneh dan “agak lain” dari pasangannya dengan menggunakan lirik, “Sepertinya kau memang dari planet yang lain. Dikirim ke bumi untuk orang-orang sepertiku.

Dari lirik tersebut, lagu ini kemudian viral di TikTok untuk tren menunjukkan sikap di “luar nalar” yang menghibur dan lucu dari seorang kekasih ataupun teman. Meskipun demikian, sikap “di luar nalar” yang ditunjukkan tentu tidak dalam konteks negatif, ya. Jadi, jangan sampai kamu menggunakan lagu ini untuk merendahkan orang lain.

End Of Beginning – Djo

Djo alias Joe Keery merilis lagu End of Beginning pada 2022 silam. Lagu ini kemudian kembali populer dan menjadi salah satu lagu viral TikTok 2024.

End of Beginning mengisahkan tentang seseorang yang harus tetap menjalankan kehidupannya, meskipun ia terpaksa meninggalkan kota yang dicintainya. Ia diyakinkan bahwa semuanya akan baik-baik saja, yang diisyaratkan dengan lirik “Just trust me you’ll be fine.

Selain itu, lirik “And when I’m back Chicago, I feel it. Another version of me, I was in it.” mengartikan ketika ia kembali ke Chicago, ia teringat masa lalunya dan perjuangannya untuk sampai di titik ini.

Kedua lirik tersebut banyak digunakan untuk tren TikTok baik itu berupa foto atau video yang menggambarkan perjuangan seseorang, juga cerita tentang persahabatan atau keluarga yang selalu menemani di keadaan apapun.

Bam Yang Gang – BIBI

Rekomendasi lagu yang satu ini berasal dari Korea, yaitu Bam Yang Gang milik BIBI. Menariknya, judul lagu tersebut merupakan sebuah nama makanan khas Korea berupa jeli kacang merah dan kastanye.

Cita rasa manis dari makanan tersebut menjadi perumpamaan hubungan yang ingin dimilikinya. Sayangnya, ia tidak mendapatkan hal tersebut dan justru sang kekasih menyebut dirinya ‘banyak mau’.

Lagu yang bercerita tentang kenyataan menyakitkan dari suatu hubungan ini dikemas dengan nada irama yang menggemaskan, sehingga banyak yang tidak menyadari makna sesungguhnya dari lagu ini.

Bam Yang Gang juga viral di TikTok karena kekaguman orang-orang terhadap BIBI yang dapat menyanyikan lagu dalam berbagai genre dan tema apa pun dengan baik. Mereka banyak membuat tren “BIBI’s Duality” dengan menampilkan perform lagu Bam Yang Gang dan Vengeance yang juga viral di 2023 lalu.

Kereta Kencan – Hivi!

Kembali ke lagu Indonesia viral 2024 di TikTok, kali ini ada Kereta Kencan dari Hivi! Lagu ini viral dan bagian reff-nya digunakan untuk sound Tiktok bucin yang berisi template foto dan video sepasang kekasih.

Sebenarnya, jika dilihat secara keseluruhan lagunya, lagu ini lebih diarahkan untuk sahabat yang selalu menemani dalam pasang surut kisah asmaranya, baik itu ketika sedang jatuh cinta dengan segala hal menyenangkannya, maupun ketika patah hati menunggu yang tidak pasti.

Tetapi, jika mengambil lirik di reff-nya saja, tentu lagu ini bisa-bisa saja diberikan untuk kekasih. Liriknya yang manis dan dikemas dalam genre jazz-pop sangat cocok menjadi sound tren bucin di TikTok. Gemas!

Guilty as Sin? – Taylor Swift

Guilty as Sin? merupakan salah satu lagu Taylor Swift dalam album The Tortured Poets Department yang dirilis pada April lalu. Selain lagu ini, ada beberapa lagu lainnya yang viral di TikTok, seperti I Can Do It With a Broken Heart, The Prophecy, loml, Who’s Afraid of Little Old Me?, Fortnight, dan masih banyak lagi.

Lagu ini viral karena ‘kegalauan’ yang terkandung didalamnya sangat relate dengan banyak orang, hingga akhirnya digunakan untuk konten galau maupun lip sync. Lirik “What if he’s written ‘mine’ on my upper thigh only in my mind?” menjadi top lirik yang banyak digunakan untuk konten Tiktok.

Salah satu konten lip sync yang digadang-gadang sebagai pemenang sound ini adalah video Prilly yang menampilkan dirinya berbaring di atas perahu dan ditemani dengan seekor ikan hiu paus bernama Sherly di desa wisata Botubarani, Gorontalo.

Spot! – Zico ft. Jennie

Baru rilis di 26 April lalu, lagu SPOT! dari Zico dan Jennie langsung menjadi salah satu lagu viral TikTok 2024. Dengan aransemen yang sederhana, Zico ingin lagu ini bisa diputar terus untuk menciptakan suasana yang menggembirakan dan menyenangkan.

SPOT! ditujukan untuk mengajak para pendengarnya agar dapat bersenang-senang dan menikmati momen bahagia di sebuah pesta. Maksudnya adalah, mereka dapat berekspresi dengan bebas tanpa merasa tertekan atau takut dengan apapun.

Lagu ini mengundang cukup banyak tren, tidak hanya dance challenge TikTok yang simpel dan dipromosikan langsung oleh Zico dan Jennie, tetapi juga ada tren lainnya seperti konten fashion inspired by Jennie (SPOT!), dan konten parodi Zico & Jennie dari salah satu video mereka bersama.

Magnetic – ILLIT

Lagu selanjutnya berasal dari girl band Korea, yaitu Magnetic by ILLIT. Sesuai dengan judulnya, lagu ini menggunakan “Magnet” sebagai metafora dari perasaan dua orang yang saling menyukai.

Dengan metafora tersebut, ILLIT menyampaikan kekuatan perasaan yang begitu kuat, bahkan ketika mereka sedang jauh. Perasaan tersebut akan tetap saling tarik-menarik seperti magnet.

Di samping makna lagunya yang mengarah ke lagu bucin, lagu ini justru digunakan sebagai sound dari template yang menampilkan video dan foto pribadi yang lucu dan menggemaskan. Tentunya disesuaikan dengan vibes dari lagu Magnetic tersebut.

Dari kesepuluh rekomendasi lagu viral TikTok 2024, mana yang menjadi favorit kamu? Yuk, sharing tentang lagu kesukaanmu dan berbagai informasi menariknya dengan gabung bersama komunitas Girls Beyond Circle!

Baca juga: 15+ Kumpulan Lagu untuk Kerja Bikin Kamu Tambah Semangat!

Sumber: Pexels

Comments

(0 comments)

Sister Sites Spotlight

Explore Girls Beyond