7 Bootcamp Digital Marketing Terakreditasi untuk Menunjang Karier Masa Depan
Kini, digital marketing jadi profesi yang populer di kalangan jobseekers. Prospek kerjanya yang tinggi dan gaji menjanjikan membuat semakin banyak orang mau belajar digital marketing.
Bootcamp digital marketing pun dimanfaatkan untuk menambah skill dan mendapat sertifikasi. Bootcamp-bootcamp ini menyediakan kursus digital marketing untuk pemula hingga tingkat profesional.
Nah, kalau kamu tertarik untuk mengikuti belajar digital marketing, ini rekomendasi platform bootcamp digital marketing yang wajib dicoba!
Baca juga: Gaji Digital Marketer untuk Entry Level hingga Senior, Ternyata Cuan!
Google Digital Garage
Bootcamp digital marketing yang paling diminati secara global adalah bootcamp yang disediakan oleh Google Digital Garage. Google Digital Garage merupakan platform resmi yang dibuat oleh Google untuk menjadi wadah bagi kalian yang mau belajar skill-skill digital!
Di sini, kamu bisa belajar digital marketing untuk pemula dan profesional. Bootcamp digital marketing Google Digital Garage memberikan pengalaman belajar yang terakreditasi. Jadi, kamu nggak perlu khawatir soal kualitas ilmunya. Kamu bisa langsung jadi pro setelah belajar digital marketing di sini.
Nggak cuma belajar digital marketing, kamu juga bisa belajar periklanan, business writing, penaplikasian artificial intelligence (AI), coding, cybersecurity, dan skill digital lainnya melalui program-program bootcamp Google Digital Garage.
Pros:
- Sepenuhnya gratis.
- Berkualitas dan terakreditasi.
- Memiliki bootcamp ilmu lainnya, nggak hanya bootcamp digital marketing.
Cons:
- Membutuhkan waktu lama untuk menyelesaikan bootcamp bagi sebagian individu.
Baca juga: Ada 5 Platform Belajar Coding Gratis yang Bisa Bikin Skill Kamu Level Up!
Microsoft Certifications
Nggak hanya Google, Microsoft juga memiliki platform pembelajaran mereka sendiri! Di Microsoft Certifications, kamu bisa mengambil bootcamp digital marketing yang sesuai dengan tingkat kemampuanmu, mulai dari beginner, intermediate, hingga advanced. Kalau mau belajar digital marketing untuk pemula, tinggal pilih saja menu beginner.
Microsoft Certifications menyediakan bootcamp lain supaya kamu nggak bosen belajar digital marketing doang. Ada kursus engineering, data analyst, accounting, IT, dan product managing. Pokoknya, kamu bisa cari banyak sekali jenis ilmu di sini.
Selain itu, kamu juga bisa mendapat sertifikat, loh, setelah melengkapi bootcamp digital marketing yang kamu pilih. Menarik, bukan?
Pros:
- Sepenuhnya gratis.
- Sertifikasi Microsoft Certifications diterima oleh banyak perusahaan saat mencari kandidat kerja.
Cons:
- Beberapa bagian kursus Microsoft Certifications dinilai rumit oleh sebagian pengguna.
Baca juga: Mulai Upskilling dengan 5 Platform Kursus Online Ini, Dijamin Gratis dan Bersertifikat!
Skillshare
Selanjutnya, kamu bisa mengikuti bootcamp digital marketing di Skillshare. Skillshare adalah platform pembelajaran yang banyak dipromosikan oleh YouTuber luar negeri. Nggak heran, Skillshare memang mempunyai kualitas bootcamp digital marketing yang memuaskan para pengguna!
Bootcamp digital marketing di Skillshare bisa kamu ambil kapan saja dan nggak ada batas waktu untuk melengkapi kursus-kurus yang disiapkan. Skillshare juga cocok kalau kamu sedang mencari bootcamp digital marketing untuk pemula karena kursus-kursusnya yang mudah, sederhana, dan bisa diterapkan.
Selain belajar digital marketing, kamu bisa belajar skill lain, seperti desain grafis, video editing, pengembangan bisnis, dan teknologi.
Pros:
- Kursus bootcamp digital marketing yang mudah dipahami semua orang.
- Berfokus pada metode pembelajaran kreatif.
Cons:
- Untuk mengakses beberapa fitur, pengguna harus membeli paket premium.
Baca juga: Gunakan 5 Situs Ini untuk Membuat Portofolio Lamaran Kerja Menarik
Kampus Merdeka Kemdikbud
Selain program magang, pertukaran pelajar, dan studi independen, Kampus Merdeka Kemdikbud juga menyediakan berbagai macam bootcamp, salah satunya bootcamp digital marketing.
Bootcamp digital marketing Kampus Merdeka dipimpin oleh pihak-pihak dari perusahaan dan akademi terkenal. Mereka diundang secara langsung oleh Kemdikbud untuk membawa materi. Materi-materinya juga cocok untuk kamu yang lagi belajar digital marketing untuk pemula dan profesional.
Selain bootcamp digital marketing, ada pilihan bootcamp lainnya, seperti UI/UX, backend engineer, frontend development, dan web programming. Berbeda dari platform lainnya, bootcamp digital marketing dan bootcamp lainnya di sini terikat waktu. Jadi kamu harus bisa menyesuaikan jadwalmu dengan jadwal bootcamp Kampus Merdeka.
Tahun lalu, bootcamp digital marketing diadakan pada 16 Februari–3 Juni 2023. Untuk mengetahui jadwal tahun ini, pantau terus laman resmi Kampus Merdeka!
Pros:
- Sepenuhnya gratis.
- Terakreditas karena diselenggarakan oleh pemerintah.
Cons:
- Terikat waktu dengan jadwalnya sendiri.
Baca juga: 7 Situs Terbaik Untuk Cari Jurnal Ilmiah Agar Skripsi Kamu Lancar!
Karier.mu
Terakhir, kamu bisa mengikuti bootcamp digital marketing yang diadakan oleh platform Karier.mu. Bootcamp digital marketing di Karier.mu menyediakan beragam pelatihan yang dirancang oleh para profesional yang sudah berpengalaman.
Bootcamp digital marketing Karier.mu akan mengajarkan kamu cara memasarkan produk dan jasa melalui content creating, strategizing, dan cara memanfaatkan tools analytics. Total durasi belajar digital marketing di sini adalah 11 jam dengan kuis-kuis menarik.
Karier.mu menyediakan bootcamp digital marketing untuk pemula dan expert.
Pros:
- Cocok bagi kamu yang sedang mencari digital marketing untuk pemula karena metode belajarnya yang sederhana.
Cons:
- Untuk mendapat fitur-fitur bootcamp digital marketing lainnya, kamu harus membeli paket premium.
Itulah dia beberapa bootcamp digital marketing untuk pemula dan profesional yang bisa kamu coba ikuti!
Mau tahu informasi lebih tentang bootcamp yang bisa menambah skill? Yuk, bergabung ke Girls Beyond Circle!