gagal menampilkan data

Article

10 Makanan Penghilang Stress, Bisa Tingkatkan Mood Kamu!

Written by Adila Putri Anisya

Stress merupakan tekanan psikologis yang seringkali terjadi pada manusia. Namun, hal ini dapat dikontrol dengan melakukan berbagai cara, salah satunya mengonsumsi makanan penghilang stress.

Dilansir dari National Library of Medicine, perubahan pola makan sederhana dapat membantu melemahkan respons stres.

Makanan memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan fisik dan mental manusia. Tidak hanya memberi energi dan nutrisi, tetapi juga dapat mempengaruhi suasana hati (mood) kita.

Apakah kamu sedang merasa stress dan sedang mencari cara alami untuk menghilangkannya? Kalau iya, artikel ini akan memberikan informasi tentang 10 makanan makanan penghilang stres pikiran yang bisa kamu coba!

Baca juga: Kurangi Stres, Ini 4 Cara Mengatasi Overthinking pada Remaja

10 MAKANAN PENGHILANG STRESS

Mengelola stres sangat penting untuk kesejahteraan dan kesehatan kita secara keseluruhan. Stres adalah respon alami tubuh terhadap tekanan atau tantangan, tetapi stres yang berlebihan atau terus-menerus dapat memiliki dampak negatif pada kesehatan fisik dan mental.  

Alih-alih tenggelam dalam stress, kamu bisa menguranginya dengan mengonsumsi berbagai makanan berikut ini.

ALPUKAT

Alpukat termasuk buah yang kaya akan lemak sehat, seperti lemak tak jenuh tunggal dan omega-3. Lemak sehat ini membantu mengurangi peradangan dalam tubuh dan meningkatkan mood. 

Selain itu, alpukat juga mengandung vitamin C, E, K, riboflavin, folat, niasin, magnesium hingga kalium yang baik untuk kesehatan.

Ditambah lagi, peran vitamin B yang mampu memproduksi serotonin, neurotransmitter yang mengatur suasana hati.

OATMEAL

Oatmeal adalah makanan yang kaya akan serat, vitamin B kompleks, dan mineral seperti magnesium dan selenium. 

Serat dalam oatmeal dapat membantu menjaga kadar gula darah stabil, sehingga mengurangi perubahan suasana hati yang disebabkan oleh penurunan gula darah. 

Selain itu, kandungan vitamin B kompleks dan mineral seperti magnesium juga dapat meningkatkan produksi serotonin yang dapat mengelola emosi dan mencegah stress.

GREEK YOGURT

Greek yogurt mengandung probiotik, bakteri baik yang dapat meningkatkan kesehatan usus dan sistem kekebalan tubuh. 

Penelitian telah menunjukkan adanya hubungan antara kesehatan usus dan suasana hati, sehingga makan yogurt secara teratur dapat membantu menghilangkan stres dan meningkatkan mood.

SAYURAN BERDAUN HIJAU

Sayuran berdaun hijau, seperti bayam bisa menjadi makanan untuk menghilangkan stress. Pasalnya, bayam mengandung sumber zat besi yang baik, yang membantu mengangkut oksigen ke otak dan menjaga kesehatan sel-sel saraf. 

Kekurangan zat besi dapat menyebabkan kelelahan dan perubahan suasana hati, sehingga mengonsumsi bayam secara teratur dapat membantu meningkatkan mood.

KACANG-KACANGAN

Kacang-kacangan, seperti almond dan walnut, mengandung magnesium dan vitamin B kompleks yang dapat membantu mengurangi stres. 

Magnesium membantu menjaga keseimbangan hormon dan neurotransmitter yang berperan dalam mengatur suasana hati, sementara vitamin B kompleks membantu produksi serotonin dan dopamin.

DARK CHOCOLATE

Siapa bilang makanan penghilang stress harus membosankan? Dark chocolate mengandung flavonoid, senyawa alami yang dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan merangsang produksi endorfin, yakni hormon yang membuat kamu merasa bahagia.

KIMCHI

Apakah kamu suka hidangan berbau Korea? Kimchi bisa menjadi salah satu makanan penghilang stres dan depresi yang bisa kamu konsumsi.

Pasalnya, makanan fermentasi seperti kimchi, mengandung bakteri yang menguntungkan, yaitu probiotik, antioksidan, vitamin dan mineral.

Dilansir dari Healthline, makanan kaya probiotik seperti kimchi memiliki efek menguntungkan bagi kesehatan mental. Hal ini kemungkinan besar disebabkan oleh interaksinya dengan bakteri usus, yang secara langsung mempengaruhi suasana hati.

BLUEBERRY

Blueberry mengandung antioksidan tinggi dan vitamin C yang membantu melawan stres dan meningkatkan imunitas. Antioksidan dalam blueberry juga dapat melindungi otak dari kerusakan sel-sel saraf yang disebabkan oleh stres.

TEH HIJAU

Teh hijau adalah minuman yang kaya akan antioksidan dan L-theanine. Antioksidan dalam teh hijau membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak otak dan menyebabkan stres. 

Sementara itu, L-theanine adalah asam amino yang dapat meningkatkan produksi serotonin dan dopamine, dua neurotransmitter yang berperan penting dalam regulasi suasana hati.

PISANG

Pisang mengandung vitamin B6 dan magnesium, dua nutrisi yang berperan penting dalam produksi serotonin. 

Tak hanya itu, pisang juga mengandung triptofan, asam amino yang digunakan oleh tubuh untuk membuat serotonin. Maka dari itu, makan pisang dapat membantu meningkatkan suasana hati dan menghilangkan stres.

Itu dia beberapa makanan penghilang stress yang dapat meningkatkan suasana hati. Dengan mengonsumsi makanan seperti alpukat, dark chocolate, kimchi hingga pisang, kamu dapat merasa lebih bahagia dan tenang. Yuk, mulai kelola stres-mu mulai dari sekarang!

Berbagi informasi menarik lainnya seputar topik kesehatan mental dengan bergabung ke Girls Beyond Circle!

Baca juga: Tips Hindari Depresi di Tempat Kerja, Ini 4 Langkahnya!

Sumber foto: Pexels

Sister Sites Spotlight

Explore Girls Beyond