7 Rekomendasi Museum Date di Jakarta, Ada Aktivitas Serunya!
Di tengah perubahan dan perkembangan yang terus berlangsung di kota Jakarta, keberadaan sejarah dan kekayaan budaya tetap menjadi ikon dalam identitas kota ini.
Bagi pasangan yang ingin merasakan pengalaman berkencan yang berbeda dan bermakna, mengunjungi museum-museum yang ada di Jakarta bisa menjadi date ideas menarik.
Gemerlap dan sibuknya kehidupan perkotaan, museum date di Jakarta pun menjadi tempat yang tenang dan memberikan kesempatan untuk merenungkan warisan budaya yang beragam.
Setiap koleksi di museum-museum Jakarta, mulai dari artefak kuno hingga seni kontemporer menyimpan cerita unik tersendiri yang bisa kamu dan pasangan gali agar pengalaman kencan jadi lebih berkesan.
Untuk itu, simak 7 rekomendasi museum date di Jakarta yang menawarkan pengalaman pacaran yang berkesan dan seru berikut ini.
- Atsiri diSarinah
Tak hanya menghadirkan tenant makanan dan fesyen, Sarinah menjadi destinasi bagi pasangan yang ingin menghabiskan waktu dengan pengalaman dating menarik seperti menikmati seni.
Kamu bisa mengunjungi Atsiri di Sarinah sebagai museum date di Jakarta yang menyajikan pengalaman imersif melalui aromaterapi sambil mengetahui informasi mengenai minyak atsiri.
Pengalaman menarik lainnya adalah kamu dan pasangan bisa melihat video mapping berbagai tanaman dan menyambangi area eksploratif untuk mengetahui aroma persona para pengunjung.
Adapun Atsiri di Sarinah menyediakan menu makanan dan minuman plant-based dengan rasa unik yang patut kamu coba. Harga tiket Rp50.000, silakan kunjungi Gedung Sarinah Lantai 5 Jln. M.H. Thamrin No. 11, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat.
- ROH Projects
Salah satu destinasi untuk ngedate berikut ini adalah ROH Projects, Museum yang memiliki warna interior white clear ini memberi kesan tersendiri untuk penikmat seni. Terlebih, bagi kamu yang suka dengan warna-warna teduh dan mencari ketenangan.
Galeri seni rupa kontemporer di Jakarta ini memiliki konsep nomaden atau berpindah-pindah yang mengusung konsep putih, minimalis, seni pencahayaan, hingga konsep interior unik.
Adapun ROH Projects menghadirkan tema seni yang berbeda pula. Sehingga, untuk mengetahui lebih detail terkait karya yang on going di sini, kamu bisa melihatnya di Instagram ROH Projects @rohprojects.
Baca juga: 5 Tempat Workshop Museum di Jakarta, Cocok untuk Healing!
- Art:1 New Museum
Nge-date menarik dan menyenangkan bisa kamu lakukan dengan pasangan melalui kunjungan ke museum date di Jakarta, termasuk melihat instalasi karya seni di Art:1 New Museum.
Art:1 New Museum menampilkan karya seni permanen bertema kontemporer dan modern yang dibuat oleh seniman-seniman Indonesia sejak tahun 1940-an hingga sekarang.
Faktanya, museum ini telah berdiri sejak tahun 1983 bernama Galeri Seni Mon Decor yang tersebar di beberapa lokasi seperti Grand Indonesia, Plaza Senayan, dan Wisma Mulia.
Adapun museum Art:1 New Museum didirikan pada tahun 2011 karena kebutuhan pameran yang luas dan banyak.
Penasaran mengunjungi Art:1 New Museum? Kamu bisa datang ke Jl. Rajawali Selatan Raya No.3, Gn. Sahari Utara, Sawah Besar, Jakarta Pusat dengan harga tiket mulai dari Rp75.000.
- Museum Galeri Shophilia
Satu lagi museum di Jakarta yang layak dikunjungi adalah Museum Galeri Shophilia. Berbeda dari museum lainnya, museum ini hanya buka setiap hari Minggu dan berlokasi di Calvin Tower Lt.6-7, Jl. Industri Raya Blok B14 Kav.1, Kemayoran, Pademangan, Jakarta Utara.
Koleksi di museum Galeri Shophilia mencakup karya seni seperti lukisan, artefak, barang antik, serta patung dari Eropa dan Amerika, serta pakaian perang dan keramik dari Dinasti China.
Juga terdapat replika lukisan dari seniman terkenal seperti Leonardo da Vinci, Sandro Botticelli, dan Paul Gauguin. Pastikan untuk memeriksa jadwal museum buka melalui Instagram @galeriasophilia sebelum mengunjunginya, karena biasanya buka pada minggu pertama dan ketiga setiap bulannya.
- Museum MACAN
Museum seni rupa dan kontemporer atau yang diketahui dengan nama Museum MACAN merupakan destinasi museum date di Jakarta yang tidak boleh dilewatkan.
Di sini, kamu akan melihat karya seni tematik dari seniman berbakat yang pastinya menggugah mata dan keingintahuan. Adapun, museum MACAN diakui sebagai museum pertama di Asia Tenggara yang memiliki koleksi seni terlengkap dan terluas.
Karya-karya yang hadir di Museum MACAN merupakan hasil dari seniman mancanegara dan meliputi seni tradisional masa lampau hingga masa kini. Pilihan museum MACAN sebagai destinasi museum date di Jakarta pun harus kamu sambangi dengan pasangan.
Untuk melihat detail harga dan tema yang sedang hadir di museum MACAN, kamu tinggal mengunjungi media sosial maupun website Museum MACAN dan beralamat di Modern And Contemporary Art in Indonesia AKR Tower Level M, Jln. Perjuangan No.5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca juga: Cara Menghitung Weton Jodoh untuk Mengetahui Kecocokan dengan Pasangan
- Museum MoJa
Untuk kamu dan pasangan yang suka dengan seni modern, cocok banget untuk menyambangi Museum Moja yang berlokasi di Pantjoran PIK dan Gelora Bung Karno.
Museum ini terbilang instagramable, karena menampilkan banyak konsep interaktif yang unik, mulai dari Roja (roller skate rink), MoPaint (Painting on canvas or on the wall), hingga Moja 2.0 Feelings (17 room interactive maze).
Selain bisa bebas berfoto, kamu dan pasangan bisa mengelilingi ragam instalasi seni menggunakan sepatu roda. Sangat asyik dan berkesan, bukan?
Serunya lagi, kamu dan pasangan bisa melakukan kreasi seni di atas kanvas lewat pengalaman melukis di MoPaint yang berdurasi 90 menit. Kamu juga bisa berfoto dan membawa pulang hasil karyamu dan pasangan ke rumah sebagai kenang-kenangan.
Oh iya, tidak perlu khawatir terkena cat, karena disediakan ponco untuk melapisi pakaian. Bila tertarik dengan museum Moja, silahkan kunjungi mojamuseum.com untuk detail lengkapnya.
- Galeri Nasional
Rekomendasi museum date di Jakarta berikut ini tidak boleh kamu lewatkan. Galeri Indonesia merupakan destinasi yang sangat cocok untuk pasangan artsy ataupun kamu yang hobi melihat pameran seni rupa, mulai dari lukisan, patung, keramik, sketsa, hingga fotografi.
Tempatnya yang strategis dari pusat kota membuatnya jadi pilihan menarik bagi para penikmat seni khususnya pasangan yang ingin mengabadikan momen bersama di tempat tenang seperti Galeri Nasional.
Tiket masuknya pun gratis, sehingga Galeri Nasional yang berlokasi di Jln. Medan Merdeka Tim. No.14, Gambir, Jakarta Pusat ini, layak untuk menjadi tempat nge-date kamu dan pasangan menikmati seni.
Baca juga: 5 Ciri-ciri Pasangan yang Harus Diperjuangkan Biar Hubunganmu Sehat
Itulah 7 rekomendasi museum date di Jakarta dengan aktivitas seru dan pengalaman imersif yang berkesan untuk kamu dan pasangan kunjungi.
Ingin tahu lebih lengkap mengenai informasi tempat seru lainnya? Join, Girls Beyond Circle yuk!
Baca juga: Kencan Sambil Olahraga, Ini 7 Ide Exer-dating Antimainstream Bareng Pacar!
Sumber foto: Pexels/@Adrien Olichon
Kenalin, namaku Aurelia Lois, penulis artikel ini. Let’s connect on Instagram!
Comments
(0 comments)