gagal menampilkan data

Article

10 Ide Outfit Bukber Hijab Kekinian, Ada Gaya Vintage hingga Baju Satin Silk

Written by Adila Putri Anisya

Mau datang ke acara buka bersama (Bukber), tapi bingung memilih outfit bukber hijab? Jangan khawatir, Girls Beyond telah merangkum beberapa inspirasi outfit yang kekinian.

Sebagaimana diketahui, buka bersama menjadi salah satu momen yang dinantikan banyak orang di bulan Ramadan. Saat itu, orang-orang dapat berkumpul bersama teman-teman, bahkan menjadikannya ajang reuni yang menyenangkan.

Dalam acara bukber, tentu kita ingin tampil cantik dan modis. Bagi para hijabers, memilih outfit yang sesuai dengan tren fashion terkini bisa menjadi tantangan tersendiri. 

Nah, jika kamu sedang mencari inspirasi OOTD buat bukber hijab, berikut ini ada 10 ide outfit yang bisa kamu coba.

Baca juga: 10 Outfit Lebaran 2024 Paling Trendy dan Fresh, Siapin Dari Sekarang!

INSPIRASI OUTFIT BUKBER HIJAB KEKINIAN

Dalam era saat ini, berpakaian rapi tidak cukup, alias, gaya berpakaian trendy telah menjadi suatu keharusan bagi sebagian orang, terutama saat menghadiri momen yang jarang didatangi seperti acara buka bersama.

Simak berbagai inspirasi outfit bukber untuk hijab berikut ini, yuk!

KNIT DENGAN BAWAHAN ROK 

Ingin terlihat santai, tapi sedikit formal? Kamu bisa banget ikuti OOTD dari selebgram Sashfir ini. Atasan knit dengan rok berbahan kain, membuat kamu tampil cantik dan anggun.

Kamu bisa gunakan hijab kain sebagai pendukung pakaianmu, ini akan memperlihatkanmu OOTD dengan konsep semi-formal. Selain itu, menggabungkan dua warna senada dapat membuatmu tampak elegan.

LEATHER JACKET DENGAN LOOSE PANTS

Kalau kamu suka tampil vintage, OOTD dari selebgram Aghnia bisa menjadi inspirasimu. Kamu bisa gunakan leather jacket dengan bawahan loose pants. Tambahan aksesoris seperti tali pinggang, membuat penampilanmu tampak catchy.

Pastikan kamu menggunakan warna yang netral atau warna-warna earth tone untuk memberikan kesan vintage

KEMEJA DENGAN BAWAHAN LOOSE PANTS

Jika kamu tidak pede dengan atasan leather jacket, kamu dapat menggunakan kemeja yang dimodifikasi menjadi lebih stylish seperti gambar di atas. Caranya, masukkan kemeja ke dalam celana, lalu buka kancing bagian lengan untuk menciptakan kesan santai.

Jangan lupa gunakan ikat pinggang yang warnanya senada dengan salah satu warna pakaian atau aksesorismu lainnya. Kalau kamu suka outfit bukber celana putih yang memberikan kesan “clean”, sebaiknya gunakan perpaduan dua warna saja.

LONG DRESS CARDIGAN

Long dress cardigan bisa menjadi inspirasi OOTD bukber hijab menarik apabila kamu bukber di tempat formal atau seperti hotel. Baju ini memberikan kesan mewah, namun tetap simpel.

Baju berbahan satin silk, sedang tren akhir-akhir ini, sehingga outfit di atas bisa menjadi inspirasi yang tepat untuk kamu. Pastikan menggunakan sandal heels dan tas yang senada untuk menyesuaikan konsep OOTD.

ATASAN CROP DENGAN ROK REMPEL

OOTD bukber hijab rok memang menjadi pilihan yang banyak dicari oleh kalangan anak muda. Hal ini karena rok memberikan kesan sopan dan semi formal, sangat cocok untuk menghadiri acara buka bersama dengan skala besar.

Jika kamu punya baju crop seperti gambar di atas, kamu dapat memadukannya dengan rok sebagai bawahan. Hal ini bertujuan untuk menjaga agar bagian belakang kamu tidak terlalu terbuka, sehingga tetap terlihat sopan.


Baca halaman selanjutnya untuk outfit bukber hijab dan non hijab.

Sumber foto: Pexels

Comments

(0 comments)

Sister Sites Spotlight

Explore Girls Beyond