gagal menampilkan data

Article

5 Toko Thrifting Shop Tas Branded yang Autentik!

Written by Adila Putri Anisya

Popularitas thrifting shop semakin pesat di masyarakat. Tidak hanya menjual pakaian, tetapi juga berbagai aksesori seperti tas branded.

Seperti yang diketahui, bahwa tas branded memiliki harga yang sangat mahal, bahkan bisa mencapai ratusan juta rupiah. Namun, dengan adanya thrift, orang-orang bisa membelinya dengan harga yang lebih terjangkau.

Meski toko thrift umumnya menjual barang secondhand atau reject, banyak orang yang justru terbantu dengan adanya toko thrift.

Kali ini, Girls Beyond telah merangkum beberapa thrifting shop yang menjual tas branded terpercaya!

Baca juga: 10 Toko Thrifting Sepatu Trendy, Ada yang di Jakarta hingga Makassar!

BAGUS STORE

 thrifting shop tas branded
Sumber foto: Instagram.com/bagus.outlet

Salah satu thrifting shop tas yang telah terbukti kredibilitas dan kepercayaannya adalah Bagus Store. Toko ini menawarkan berbagai tas branded autentik melalui platform online maupun offline.

Varian tas yang ditawarkan sangat beragam, mencakup merek-merek ternama seperti Gucci, Prada, Coach, hingga Michael Kors. 

Banyak pelanggan yang mengklaim tas di sini ori dan menjadi pelanggan tetap, sehingga kamu tidak perlu merasa ragu. Hal ini juga terbukti dari followers Instagram mereka yang telah mencapai 260 ribu pengikut.

Untuk pembelian secara online, kamu dapat mengunjungi akun Instagram mereka di @bagus.outlet. Sedangkan untuk lokasi offline store, kamu bisa datang langsung ke Grand ITC Permata Hijau.

PIXIE AUTHENTIC

 thrifting shop tas branded
Sumber foto: Linkedin.com/company/pixieauthentic

Jika kamu berada di daerah PIK Jakarta, sebaiknya sempatkan diri untuk mengunjungi toko Pixie Authentic. Mereka menawarkan beragam tas luxury dengan harga yang lebih terjangkau.

Tersedia berbagai merek ternama seperti Hermes, Chanel, LV, Coach, MK, hingga YSL dengan variasi harga yang bisa bedanya capai Rp8 jutaan dengan store resminya.

Didirikan pada tahun 2017, Pixie Authentic menjamin keaslian 100% dari produk yang mereka jual kepada pelanggannya. Selain tas branded, mereka juga memiliki koleksi fashion lain seperti sepatu, dompet, dan aksesoris lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi akun Instagram mereka di @pixieauthentic.id atau datang langsung ke offline store di Golf Island PIK atau Kemang 10.

MEITY.CO

 thrifting shop tas branded
Sumber foto: Instagram.com/meity.co

Thrifting shop online yang patut kamu kunjungi berikutnya adalah toko Meity.co. Di sini, kamu akan menemukan berbagai tas dari brand-brand ternama seperti Tory Burch, MCM, Marc Jacobs, hingga Coach.

Untuk kamu yang suka malas menanyakan harga, tenang, Meity.co selalu mencantumkan harga di setiap postingan foto produk, memudahkan kamu dalam memilih sesuai dengan budget yang dimiliki.

Dengan jumlah pengikut lebih dari 20 ribu, pelanggan Meity.co menjamin keaslian dan autentisitas setiap produk yang mereka jual. 

Untuk melihat koleksi lengkap, kamu bisa mengunjungi akun Instagram mereka di @meity.co dan melakukan pemesanan melalui DM atau WhatsApp yang tertera di bio mereka.

SJATHENTIC.ID 

 thrifting shop tas branded
Sumber foto: Instagram.com/sjathentic.id

Didirikan pada tahun 2019, Sjathetic menyediakan berbagai pilihan tas dari brand-brand ternama seperti Coach, Marc Jacobs, hingga Jacquemus. 

Model tas yang ditawarkan pun elegan dan sangat cocok bagi kamu yang menginginkan tas branded dengan harga yang lebih terjangkau.

Tidak hanya tas, thrifting shop ini juga menawarkan berbagai produk fashion lainnya seperti dompet, card holder, dan sepatu.

Koleksi mereka terdiri dari barang yang ready stock dan juga bisa dengan pre-order. Untuk mendapatkan informasi lebih detail, kamu bisa mengunjungi akun Instagram mereka di @sjathentic.id yang telah memiliki lebih dari 17 ribu pengikut.

TAS_TAS_ORI

 thrifting shop tas branded
Sumber foto: Instagram.com/tas_tas_ori

Temukan tas branded impianmu di thrifting shop Tas_Tas_Ori! Di sini, kamu bisa menemukan berbagai barang fashion seperti tas, topi, card holder, kacamata, hingga belt.

Kamu tidak perlu khawatir tentang keaslian barang karena mereka mengklaim semua produk ori dan langsung dikirim dari USA & Eropa. 

Untuk mempermudah proses pembelian, Tas_Tas_Ori juga memiliki toko resmi di platform marketplace seperti Tokopedia dan Shopee.

Semua barang yang diunggah merupakan ready stock, dan enaknya lagi, kamu dapat melihat harga langsung di feeds Instagram mereka. 

Jangan lupa untuk mengunjungi akun Instagram mereka di @Tas_Tas_Ori. Dengan lebih dari 10 ribu pengikut, kamu bisa mendapatkan pengalaman belanja yang terjamin!

Thrifting shop tas branded adalah pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin memiliki tas branded dengan harga yang lebih terjangkau! Jadi, jangan ragu untuk mengunjungi rekomendasi toko di atas dan temukan tas branded impian kamu dengan harga yang ramah di kantong!

Dapatkan rekomendasi lainnya seputar thrifting tas branded dengan gabung Girls Beyond Circle!

Baca juga: 5+ Tips Memilih Baju Thrift Berkualitas dan Layak Pakai, Wajib Tahu!

Sumber foto: Pexels

Sister Sites Spotlight

Explore Girls Beyond