gagal menampilkan data

ic-gb
detail-thumb

Mikro Ekspresi Adalah dan Bagaimana Manfaatnya untuk Dipelajari

Written by Aurelia Lois

Pernah mendengar tentang mikro ekspresi? Biasanya, istilah ini muncul dalam berbagai situasi termasuk ketika dalam pembahasan persidangan, mendeteksi kebohongan, dan melihat psikologis seseorang.

Ekspresi ini dapat memberikan wawasan berharga tentang perasaan dan pikiran seseorang karena sering terjadi sebelum seseorang memiliki kesempatan untuk secara sadar mengontrol ekspresi wajah mereka. 

Untuk pembahasan mengenai mikro ekspresi lebih dalam, dapat kamu simak di artikel berikut ini. 

Baca juga: Ciri Bahasa Tubuh Berbohong, Seringkali Tidak Disadari!

Mikro Ekspresi Adalah dan Mengapa Penting

Sumber foto: Pexels/Artem Podrez

Melansir dari study.com, mikro ekspresi adalah ekspresi wajah yang singkat dan terjadi secara tidak sadar untuk mengungkapkan emosi sebenarnya seseorang, bahkan ketika mereka mencoba untuk menyembunyikan atau menekan emosi tersebut. 

Mikro ekspresi terjadi dalam sepersekian detik. Kebocoran emosional yang tidak disengaja ini mengungkapkan emosi sejati seseorang.

“Mikro ekspresi adalah ekspresi wajah yang sangat singkat, hanya berlangsung dalam hitungan sepersekian detik. Mereka muncul ketika seseorang menyembunyikan perasaan secara sengaja atau tidak sadar. Tujuh emosi memiliki sinyal universal: kemarahan, ketakutan, kesedihan, jijik, hinaan, kejutan, dan kebahagiaan,” kata Paul Ekman, psikolog dan profesor Amerika.

Istilah ‘mikro ekspresi’ diperkenalkan oleh para ilmuwan Haggard dan Isaacs pada tahun 1966 ketika mereka mengamati film tentang orang-orang dalam terapi pasangan dengan sebutan ‘ekspresi mikro-momentan’.

Keduanya melihat adanya perilaku cepat yang muncul di wajah orang tersebut dan memperlambat film untuk lebih memahami ekspresi tersebut. 

Beberapa tahun kemudian, berdasarkan penelitian sebelumnya dan mengamati perilaku yang sama, Paul Ekman menciptakan istilah ‘mikro ekspresi’ saat ia sedang mempelajari tentang ‘penipuan’. 

Ekman kemudian memasukkan konsep ini ke dalam bukunya, Telling Lies. Sejak saat itu, mikro ekspresi telah menjadi topik pembicaraan dan penelitian yang mendalam oleh banyak psikiater.

Baca juga: 7 Rahasia Bahasa Tubuh agar Disukai Lawan Bicara dan Percaya Diri

Mengapa Mikro Ekspresi Penting

Sumber foto: Pexels/Antoni Shkraba

Mempelajari mikro ekspresi dapat berguna dalam berbagai bidang seperti psikologi, kriminologi, dan komunikasi, karena dapat membantu dalam memahami emosi dan niat yang tersembunyi.

Kemampuan untuk mengekspresikan dan mengenali ekspresi wajah merupakan keterampilan vital dalam interaksi sosial manusia. Penelitian telah menunjukkan bahwa penafsiran emosi dari ekspresi wajah bergantung pada gerakan wajah.

Ekspresi wajah adalah cerminan eksternal dari emosi, yang menjadi alat penting dalam mengekspresikan dan mengenali berbagai perasaan.

Mengenali dan memahami mikro ekspresi telah menjadi kunci penting dalam bidang pertahanan, pencegahan bunuh diri, dan penyelidikan kriminal. Penelitian berbasis AU (action unit) juga turut berperan dalam analisis mikro ekspresi. 

Manfaat Melatih Mikro Ekspresi

Sumber foto: Pexels/Tima Miroshnichenko

Setelah mengetahui pentingnya mikro ekspresi dalam sosial, Paul Ekman juga membagikan dua manfaat terkait melatih mikro ekspresi. 

Peningkatan Kesadaran Emosional

Ekspresi wajah adalah cara universal yang menggambarkan perubahan emosi seseorang tanpa kata-kata atau gerakan tubuh. Melalui wajah, kita bisa melihat lebih dalam ke dalam perasaan orang lain tanpa terpengaruh oleh budaya atau latar belakang pribadi. 

Dengan memahami ekspresi wajah, kita bisa belajar mengenali awal mula respons emosional, ketika seseorang mencoba menyembunyikan emosinya, atau bahkan saat seseorang tidak menyadari perasaannya sendiri. 

Mendeteksi Kecurangan 

Saat seseorang berusaha menyembunyikan emosinya, tanda-tanda kebocoran emosi seringkali terlihat di wajah mereka. Hal ini bisa berupa ekspresi halus di bagian tertentu wajah atau ekspresi cepat yang melintas di seluruh wajah, yang dikenal sebagai micro expression. 

Meskipun mikro ekspresi hanya berlangsung 1/25 detik, dengan pelatihan yang tepat, kamu bisa belajar untuk mengenali petunjuk penting ini secara langsung. 

Dr. Paul Ekman, ahli dunia dalam emosi dan deteksi kecurangan, telah menciptakan alat pelatihan online untuk membantu orang membaca dan merespons mikro ekspresi.

Mikro ekspresi adalah seperti jendela kecil yang kuat ke dalam perasaan seseorang. Meskipun berlangsung sebentar, mikro ekspresi bisa mengungkapkan perasaan sebenarnya dan memberikan wawasan mendalam pada komunikasi antar manusia. 

Baca juga: Alasan orang Manfaatkan ASMR untuk Tidur, Apakah Efektif?

Dengan latihan dan perhatian yang tepat, kemampuan untuk mengenali dan memahami mikro ekspresi bisa meningkatkan berbagai aspek kehidupan kita, mulai dari hubungan pribadi hingga profesional.

Itulah informasi mengenai mikro ekspresi yang bisa kamu ketahui. Untuk informasi menarik lainnya, gabung di komunitas Girls Beyond Circle.

Baca juga: 5 Pilihan Buku Cara Membaca Bahasa Tubuh Agar Mengenal Orang Lebih Baik