5 Tempat Wisata di Bandung Bernuansa Alam yang Low Budget, Yuk Kunjungi!
Jika, kamu sedang membutuhkan tempat healing dengan harga terjangkau, ada beberapa tempat wisata di Bandung yang cocok untuk liburan low budget, lho!
Tentunya, udara di sana sangat sejuk dan pemandangannya memanjakan mata. Bandung merupakan pilihan yang tepat karena jaraknya tak jauh dari Jakarta, hanya sekitar beberapa jam saja.
Selain itu, banyak tempat wisata di Bandung yang juga menenangkan, menyegarkan mata, estetik dan instagramable, sehingga cocok untuk kamu nikmati dalam rangka meredakan stres. Berikut 5 tempat wisata favorit di bandung untuk liburan low budget dengan nuansa alam terbuka.
5 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Di Bandung yang Terjangkau dan Cocok Buat Healing
Berbagai tempat wisata di Bandung menawarkan suasana yang sejuk, pemandangan indah dan dapat mengusir penat. Jadi, jika berencana wisata alam ke Bandung, pastikan untuk mengunjungi destinasi-destinasi yang menarik berikut ini.
Orchid Forest Cikole
Orchid Forest Cikole, salah satu tempat wisata di Bandung yang lagi hits karena menawarkan suasana asri, udara sejuk dan murah. Dua puluh ribu jenis anggrek dan spot foto menarik seperti Sky Bridge bisa menjadi destinasi wajib untuk healing di Bandung.
Tempat wisata yang berada di Lembang ini juga menyediakan berbagai fasilitas seru seperti wahana bermain, food bridge, dan orchid house. Worth to try untuk healing dan liburan low budget.
Lokasi: Genteng, Cikole, Lembang, Bandung Barat
Tiket Masuk: Rp40.000/orang
Jam operasional: Senin-Jumat 09.00-18.00, Sabtu-Minggu 08.00-19.00
Ranca Upas
Ranca Upas adalah salah satu tempat wisata di Bandung yang paling populer dan juga murah. Tempat rekreasi ini berada di bumi perkemahan seluas 215 hektar di Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung.
Destinasi ini menawarkan berbagai macam pemandangan indah, seperti penangkaran rusa hingga area perkemahan yang lengkap dengan penyewaan perlengkapan camping. Apabila kamu ingin mencoba berkemah di sana, kamu perlu merogoh kocek untuk membeli tiket masuk ke area perkemahannya.
Di sini, kamu bisa puas menikmati suasana savana dengan gerombolan rusa, menunggang kuda maupun duduk menikmati udara sejuk. Suhu di sini rata-rata 17-20°C, jadi siapkan baju hangat atau jaket tebal.
Dengan pemandangan alam cantik dan fasilitas lengkap, Ranca Upas bisa menjadi pilihan tepat untuk healing dan liburan low budget.
Lokasi: Jl. Raya Ciwidey – Patengan No.946, Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung
Tiket Masuk: Rp25.000/orang
Tiket Masuk Area Perkemahan: Rp40.000/orang
Jam operasional: Weekday 09.00-17.00 WIB, Weekend & Holiday 08.00-17.00 WIB
Tebing Keraton
Tebing Keraton adalah salah satu tempat wisata di Bandung yang murah dan terpopuler. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan menakjubkan dari atas tebing dan terletak di ketinggian 1.200 mdpl serta menyajikan keindahan hutan pinus.
Wisatawan juga dapat menikmati indahnya sunrise. Apabila kamu ingin melihat sunrise, datanglah lebih awal. Selain menikmati pemandangan, pengunjung bisa menginap di area camping ground dan trekking ke puncak tebing.Tebing Keraton memberikan pengalaman baru untuk kamu menikmati suasana yang asri dan sejuk, serta menjadi destinasi ideal untuk healing dan refreshing.
Lokasi: Puncak Kordon, RT.2/RW.10, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung Barat, Jawa Barat
Tiket Masuk: Rp17.000/orang
Tiket Parkir: Motor Rp6.000, Mobil Rp12.000
Jam Operasional: Senin – Minggu 05.00 – 16.00 WIB
Taman Langit Pangalengan
Taman Langit Pangalengan adalah salah satu tempat wisata di Bandung yang murah dan cocok untuk healing karena menawarkan pemandangan indah dari atas kebun teh serta tersedia area camping. Tempat wisata ini cocok untuk kamu yang sedang ingin melepas penat dan butuh liburan low budget.
Terletak di bukit dengan ketinggian sekitar 1.670 mdpl, tempat ini memiliki udara yang sangat sejuk, selain itu Taman Langit Pangalengan menawarkan panorama gunung, perkebunan teh, dan kota. Pengunjung dapat jalan-jalan santai di jembatan yang di sekitarnya terdapat kebun teh dan banyak spot fotonya.
Lokasi: Kp. Puncak Mulya, Jalan Cukul, Sukaluyu, Pangalengan, Bandung, Jawa Barat
Tiket Masuk: Reguler Rp10.000/orang, Camping Rp35.000/orang
Biaya Parkir: Motor Rp10.000/malam, Mobil Rp20.000/malam
Jam Operasional: Buka setiap hari selama 24 jam
Situ Patenggang
Situ Patenggang juga merupakan salah satu tempat wisata di Bandung dengan panorama alam yang cantik dan cocok untuk healing. Terletak di Desa Patenggang, Kecamatan, Ciwidey, Bandung, danau indah ini berada di ketinggian 1.600 mdpl, sehingga udara disana terasa sangat sejuk.
Tempat wisata ini unik karena memiliki resto pinisi serta dikelilingi oleh perkebunan teh Rancabali dan hutan pinus Patenggang. Selain itu kamu juga bisa berfoto di taman kelinci dan menikmati glamping di area pinggir danau. Dengan keindahan alam dan harganya yang terjangkau, tentunya menjadi destinasi ideal untuk kamu yang sedang membutuhkan tempat healing dan liburan low budget.
Lokasi: Jl. Raya Ciwidey-Rancabali, Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Tiket Masuk: Mulai Rp25.000/orang
Jam Operasional: 09.00-17.00 WIB
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Bandung yang cocok untuk healing dan ramah di kantong. Liburan akhir pekan ini, kamu bisa coba langsung ke sana karena tempatnya recommended untuk melepas penat sejenak di alam terbuka.
Baca juga: 12 Tempat Kuliner Hits Bandung 2024 yang Wajib Dikunjungi!
Yuk, buruan join ke komunitas Girls Beyond Circle, karena kamu bisa menemukan berbagai rekomendasi tempat wisata dan tips liburan hemat lainnya, lho!
Sumber Foto: Pexels
Comments
(0 comments)