[TERBARU] 15+ Konser Musik 2024 di Indonesia, Jangan Lewatkan!
Buat para pencinta musik yang suka nonton konser dan nyanyi sambil seru-seruan bareng temen, Gaby sudah rangkum 15 konser musik 2024 yang bisa masuk ke daftar konser kamu tahun ini. Nggak cuma dari penyanyi lokal, ada juga konser musik dari penyanyi internasional. Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!
Baca juga: Cara Menikmati Hidup di Usia 20-an Agar Tidak Menyesal di Masa Depan
TREASURE WORLD TOUR — JUNI
- Tanggal: 29-30 Juni 2024
- Lokasi: Arena Gelora Bung Karno Senayan
Di urutan pertama daftar konser musik 2024 di bulan Juni adalah 2024 TREASUR RELAY TOUR [REBOOT]. Kabar baik untuk Teume dan K-Pop enthusiasts Indonesia, akhir Juni nanti Treasure akan menggelar konser kedua mereka di Indonesia selama dua hari, loh! Kalau kamu masih ragu untuk menonton konser Treasure, coba baca dua alasan di bawah ini untuk tahu kenapa kamu harus ikut konser Treasure.
Pertama, sudah menjadi rahasia umum, konser dari grup jebolan YG akan begitu meriah. Mereka memiliki lagu-lagu yang ‘konserable’ dengan genre yang beragam dan mampu menghidupkan suasana. Kedua, melalui konser ini, kamu bisa melihat tingkah dan interaksi para member secara langsung. Jika beruntung, kamu bahkan bisa mendapatkan kesempatan untuk di-notice bias kamu di Treasure. Jadi, tunggu apalagi? Ayo pesan tiket kamu sekarang, Teume!
BIGU FESTIVAL — JULI
- Tanggal: 13-14 Juli 2024
- Lokasi: Lapangan Aldiron Jakarta Selatan
Konser musik 2024 selanjutnya ada Bigu Festival. Event ini mengusung konsep “Musik Sambil Piknik” yang cocok untuk kamu yang mau nonton konser sambil duduk dan nyanyi cantik nggak pake loncat-loncat.
Bigu Festival dilaksanakan selama dua hari dengan dihadiri musisi ternama Indonesia. Untuk hari pertama, kamu bisa bernyanyi bersama Kahitna, Ardhito Pramono, Sal Priadi, TBA, dan yang lainnya, serta satu bintang tamu rahasia dengan inisial D terdiri dari 4 huruf. Sedangkan, hari kedua akan menampilkan Yura Yunita, Idgitaf, Rizky Febian, D’Masiv, dan yang lain, serta satu tamu rahasia dengan inisial T terdiri dari 5 huruf. Kira-kira siapa, ya, tamu spesial di Bigu Festival tahun ini?
WE THE FEST — JULI
- Tanggal: 19-21 Juli 2024
- Lokasi: GBK Sports Complex, Senayan, Jakarta
Konser musik yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi, ‘kan? Tahun ini, We The Fest kembali hadir untuk mengisi akhir pekanmu dengan tajuk 10th Anniversary Edition.
Tidak kalah megah dari line up tahun lalu, We The Fest: 10th Anniversary Edition kini menghadirkan deretan musisi lokal dan internasional, mulai dari Nadin Amizah, The Adams, Reality Club, 3 Diva, hingga Joji, Alec Benjamin, Omar Apollo, BIBI, Yoon Mirae, dan Peggy Gou.
SOUNDSFEST — JULI
- Tanggal: 27-28 Juli 2024
- Lokasi: Parking Ground Summarecon Mall Bekasi
Untuk kamu penikmat lagu-lagu lokal, Soundsfest bisa menjadi salah satu konser musik 2024 yang wajib kamu ikuti. Di sini, kamu bisa melihat penampilan dari Raisa, Fourtwnty, Efek Rumah Kaca, Juicy Luicy, for Revenge, bahkan JKT 48.
Kamu bisa menikmati konser ini dengan harga tiket yang cukup terjangkau, mulai dari Rp200 ribu untuk tiket daily pass di presale 3. Tunggu apa lagi? Yuk, segera pesan tiketmu sebelum kehabisan!
THE SOUNDS PROJECT — AGUSTUS
• Tanggal: 9-11 Agustus 2024
• Lokasi: Ecovention & Ecopark Ancol, Jakarta
Kalau kamu sibuk dan belum sempet nonton konser musik 2024 di bulan Juli. Mungkin, konser yang satu ini bisa menghibur kamu di bulan Agustus, yaitu The Sounds Project.
The Sounds Project 7 tahun ini dilaksanakan dengan tema Discover Miracle yang dimeriahkan penampilan dari line up mereka yang super keren setiap harinya. Di hari pertama, kamu bisa bertemu Ziva dan Vierratale. Hari kedua, Yura Yunita dan Mahalini. Hari ketiga, Tulus dan Nadin Amizah. Kan, dua line up per harinya aja udah bikin kamu bingung. Kalau gitu, gas kepoin line up lainnya dan pesen tiket kamu sekarang!
R-I FEST — AGUSTUS
- Tanggal: 16-18 Agustus 2024
- Lokasi: Gambir Expo, JIExpo Indonesia
R-I Fest atau Ruang Indonesia Festival merupakan festival musik yang diselenggarakan dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Indonesia. Konser ini dilaksanakan selama tiga hari dengan 7-8 penyanyi lokal setiap harinya.
Kalau kamu mau nonton konser Tulus, Nadin Amizah, The Cangcuters, atau Reality Club dengan harga yang sangat terjangkau, tiket R-I Fest wajib banget kamu beli sekarang juga. Kamu hanya perlu membayar Rp99 ribu untuk tiket hariannya atau Rp150 ribu untuk ketiga harinya. Nah, gimana? Tertarik untuk masukin R-I Fest ke daftar konser musik 2024 milikmu?
ENHYPEN WORLD TOUR — AGUSTUS
- Tanggal: 17-18 Agustus 2024
- Lokasi: Ice BSD City Hall 1-2
Setelah 4 tahun debut, akhirnya Enhypen menggelar tur dunia mereka dengan tajuk “Fate Plus”, di mana Indonesia menjadi salah satu negara tujuan mereka. Ini merupakan kabar gembira untuk para Engene Indonesia yang sudah lama menunggu konser mereka di Jakarta.
Promotor konser Enhypen—Mecimapro mengumumkan bahwa penjualan tiket akan dibuka pada 3 Juni mendatang dengan harga Rp1.4 Juta hingga Rp3.6 Juta. Kamu sudah siap untuk war dan bertemu idolamu kah, Engene?
LALALA FEST — AGUSTUS
- Tanggal : 23-25 Agustus 2024
- Lokasi : Jakarta International Expo
Nah, ini dia Lalala Fest! Konser musik 2024 yang nggak kalah menarik dengan sebelumnya. Konser ini banyak ditunggu karena line up-nya yang menghadirkan banyak penyanyi internasional.
Di sini, kamu bisa menonton dan bernyanyi bersama Canon Gray, Madison Beer, Bruno Major, Hitsujibungaku, So!Yoon!, dan masih banyak lagi yang lain. Tidak hanya penyanyi internasional, mereka juga mengundang Raissa Anggiani, GAC, bahkan Danilla. Kalau kamu mau menikmati seluruh line up-nya, kamu perlu menyiapkan uang mulai dari Rp1.8 juta hingga Rp2.4 juta. Tetapi, jika kamu ingin tiket harian, kamu cukup menyiapkan uang Rp700 ribu hingga Rp1.75 juta.
IVE WORLD TOUR — AGUSTUS
- Tanggal: 24 Agustus 2024
- Lokasi : Ice BSD City Hall, Jakarta
Ive menggelar tur dunia pertamanya yang bertema “Show What i Have” ke beberapa negara, mulai dari Amerika, Autralia, Inggris, dan Asia, salah satunya Indonesia. Konser yang mulanya dijadwalkan pada Januari 2024 mengalami perubahan jadwal dan akan diselenggarakan pada Agustus mendatang.
Di konser ini, IVE tidak hanya membawakan title track mereka, tetapi juga b-side dari setiap album. Pasti menakjubkan bisa melihat langsung keenam wanita cantik ini bernyanyi secara live. Jadi, DIVE, sudahkah kamu mengamankan tiketnya?
Baca juga: 5+ Lagu Adaptasi dari Musik Klasik dengan Paduan Apik, Beberapa dari Grup Idol K-pop!
SUPER JUNIOR ASIA TOUR — SEPTEMBER
- Tanggal: 14 September 2024
- Lokasi: Beach City International Stadium
Tahun 2024 memang penuh dengan konser K-Pop. Berikutnya, ada Super Junior yang akan menyelenggarakan tur Asia-nya pada September mendatang. Jakarta merupakan kota kedelapan sekaligus kota terakhir yang akan didatangi boyband gen 2 ini.
Belum ada informasi lebih lanjut terkait harga tiket maupun jadwal penjualan tiketnya. Namun, promotor acara ini, yaitu iMe Indonesia telah mengonfirmasi konser tersebut. Jadi, untuk Elf Indonesia, pantengin terus media sosial kamu buat tau update terbaru konser ini!
KAHITNA — SEPTEMBER
- Tanggal: 17 September 2024
- Lokasi: Jakarta Convention Center, Senayan
Hampir 40 tahun berkarya di industri musik Indonesia, Kahitna mengajak penggemarnya—Soulmate Kahitna, untuk merayakan perjalannya dalam konser “2 Tajun Menuju 40 Tahun”.
Tiketnya dijual dengan harga mulai Rp650 ribu hingga Rp3.5 juta. Penjualannya dibagi menjadi tiga fase, yaitu fase pertama pada 17 Mei, fase kedua pada 21 Mei, dan fase ketiga belum ada pengumuman lebih lanjut. Kalau kamu mau ikut merayakan perjalanan Kahitna, pastikan kamu selalu update dan tidak ketinggalan info penjualan tiketnya, ya!
SYNCHRONIZE FESTIVAL — OKTOBER
- Tanggal: 4-6 Oktober 2024
- Lokasi: Gambir Expo Kemayoran, Jakarta
Berbeda dengan tahun sebelumnya, Synchronize Festival tahun ini digelar pada bulan Oktober. Synchro menjadi salah satu konser musik 2024 di Jakarta yang memiliki keunikan dan kekhasan yang membedakannya dengan konser musik lainnya, yaitu konsep multi-genre yang mereka terapkan. Di sini, kamu bisa menikmati penampilan musisi terbaik Indonesia dari berbagai dekade, mulai dari tahun ’60-an, ’70-an, ’80-an, 90’an, hingga era 2000-an.
Synchronize Fest mengumumkan line up pertamanya melalui synchronizefest.com yang berisi Dewi Perssik feat. Aldi Taher, Rakis Dawai Melantun Ajep (Melayukan Kartun Asal Jepang), Potlot Jam, The Bandells, Omo Kucrut, Timnas Jatiwangi, Haddad Alwi feat. Sulis Cinta Rasul & Yasmin, serta masih ada yang lainnya lagi.
LANY WORLD TOUR — OKTOBER
- Tanggal: 9-10 Oktober 2024
- Lokasi : Beach City International Stadium
LANY turut meramaikan daftar konser musik 2024 di Indonesia melalui tur dunianya yang bertajuk A Beautiful Blur: The World Tour. Sejak pertama diumumkan bahwa Indonesia masuk ke dalam daftar tur dunia LANY, warga Indonesia menyambutnya dengan antusiasme tinggi. Hal ini dibuktikan dengan tiketnya yang habis terjual dalam waktu beberapa hari, bahkan akhirnya ada penambahan hari di 10 Oktober 2024, yang saat ini tiketnya pun sudah habis terjual. Nah loh, kamu sudah dapet tiketnya belum?
JAZZ GOES TO CAMPUS — NOVEMBER
- Tanggal: 17 November 2024
- Lokasi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UI, Depok
Tahun ini merupakan gelaran Jazz Goes To Campus (JGTC) ke-47 dengan mengusung tema “Weaving Jazz in Every Symphony”. Sesuai dengan namanya, acara ini merupakan festival musik jazz yang juga dimeriahkan dengan penampilan musisi berbagai sub genre. Jangan ngaku penikmat musik jazz kalau belum cobain pengalaman dateng ke JGTC!
Untuk tahun ini, JGTC baru merilis line up fase satu yang berisi Sal Priadi, Teddy Adhitya, Ardhito Purnomo ft. Natasya Elvira, Sore ft. Bilal Indrajaya, Dreane, Batavia Collection ft. Jevin Julian, dan Fariz RM feat Candra Darusman. Untuk line up lainnya, kamu bisa nantikan terus informasinya melalui media sosial JGTC, ya!
BIG BANG FESTIVAL — DESEMBER
- Tanggal: 21 Desember 2024 – 1 Januari 2025
- Lokasi: JIExpo Kemayoran
yang satu ini merupakan pameran cuci gudang yang di dalamnya juga terdapat konser dengan line up dari musisi ternama di Indonesia. Kalau kamu mau punya pengalaman nonton konser yang unik dan menarik, kamu bisa coba untuk ikut event ini! Terutama kalau kamu pencinta shopping, thrifting, atau kuliner, karena akan ada banyak tenant menarik yang bisa kamu kunjungi.
Berbicara tentang line up, Big Bang Festival menghadirkan Mr. Jono & Joni, Fourtwnty, Idgitaf, Tipe-X, Nadin Amizah, bahkan Vierratale. Tiket konsernya dijual dengan harga Rp50 ribu untuk 1 hari dan Rp150 ribu untuk tiket all day pass alias 12 hari pelaksanaan. Murah banget, kan?
Nah, itu dia 15 daftar konser musik 2024 yang bisa kamu ikutin! Yang mana favoritmu?
Mau dapet informasi menarik seputar event seru dan kulineran enak yang bisa kamu kunjungi? Yuk, gabung bersama komunitas Girls Beyond Circle sekarang juga!
Baca juga: Ini 10 Lagu Viral TikTok 2024, dari Lagu Galau hingga Lagu Centil!
Sumber: Pexels
Comments
(0 comments)