gagal menampilkan data

Article

Selain Bisa Menghilangkan Bau Badan, Ternyata Ini 5 Manfaat Tawas bagi Kulit

Written by Rayya Adila Sakinah

Ternyata ada banyak manfaat tawas, terutama dalam mengusir bau badan. Hal tersebut disebabkan oleh efek astringen dan antiseptiknya. Tawas atau alum merupakan garam mineral yang mengandung kalium, ion sulfat, dan molekul air. Kristal tawas dilarutkan kedalam air akan memiliki sifat isomorf, sehingga efektif untuk dijadikan deodoran alami.

Faktanya, penggunaan tawas sebagai deodoran alami sudah berlangsung selama ratusan tahun. Tawas yang berfungsi menghilangkan bakteri penyebab bau badan tanpa menyumbat pori-pori kulit, menjadikannya alternatif alami yang hipoalergenik dan mudah dicuci.

Harganya juga ekonomis dan keefektifannya dalam mengatasi bau badan, tawas menjadi pilihan alternatif deodoran yang populer. Berikut ada beberapa manfaat tawas yang berguna dalam menjaga kesehatan kulit.

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit
Sumber Foto: Pexels

Tawas merupakan bahan alami yang terbuat dari garam mineral alami dengan kandungan kalium atau potasium dan memiliki sifat astringen atau memperkuat jaringan antibakteri. Bahan alami ini juga dikenal sebagai kalium aluminium sulfat serta berbentuk seperti batu. 

Selain terbukti ampuh dalam menghilangkan bau badan, tawas juga memiliki beragam manfaat lainnya dan dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan kulit lainnya.

Mencerahkan Ketiak

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit - Mencerahkan Ketiak
Sumber Foto: Pexels

Area lipatan seperti ketiak memang rentan mengalami penggelapan warna kulit. Mencukur bulu ketiak dan kondisi medis tertentu juga dapat menyebabkan kulit di area ketiak menjadi kusam dan gelap, yang bisa menurunkan rasa percaya diri

Oleh karena itu, kamu harus tahu manfaat tawas dalam membantu mencerahkan kulit ketiak. Kandungan kalium alum pada tawas efektif dalam mengangkat minyak, kotoran, dan sel-sel kulit mati di area ketiak. Dengan penggunaan tawas secara rutin, kulit ketiak akan tampak lebih cerah dan meningkatkan rasa percaya diri.

Menghaluskan Kulit Ketiak

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit - Menghaluskan Kulit Ketiak
Sumber Foto: Pexels

Selain mencegah bau badan, manfaat air tawas untuk ketiak lebih halus. Seringkali kulit ketiak terasa kasar setelah mencukur, sehingga penggunaan tawas secara rutin dapat membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut. Hal tersebut disebabkan sel kulit mati yang dapat menyebabkan tekstur kulit di area ketiak menjadi kasar, sehingga kemampuan tawas dalam mengangkat kotoran dan minyak berlebih dapat menjadi solusi untuk menghaluskan kulit ketiak.

Mengobati Jerawat

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit - Mengobati Jerawat
Sumber Foto: Pexels

Selain manfaat tawas untuk ketiak, ternyata bahan alami tersebut dapat dimanfaatkan untuk mengobati jerawat. Sifat antiseptik yang dimilikinya sangat efektif dalam membersihkan kulit dari bakteri penyebab jerawat. 

Tawas juga membantu memperkuat jaringan kulit, sehingga bisa mengurangi munculnya jerawat baru dan mengurangi luka bekas jerawat. Penggunaan tawas secara teratur sangat berguna untuk membantu mengontrol produksi minyak berlebih di wajah, menjaga kebersihan kulit, dan mencegah penyumbatan pori-pori. Apabila kamu ingin mencobanya, cukup aplikasikan tawas yang sudah dilarutkan dalam air pada area yang ada jerawatnya. 

Mengatasi Keriput

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit - Mengatasi Keriput
Sumber Foto: Pexels

Manfaat tawas selanjutnya adalah kemampuannya dalam menyamarkan keriput, terutama yang disebabkan oleh penuaan dini. Tawas dikenal dapat mengencangkan jaringan kulit, yang secara efektif menyamarkan garis halus dan kerutan. Hal ini disebabkan oleh sifat astringen dari tawas, yang dapat mengencangkan kulit.

Dengan rutin menggunakan tawas dalam rutinitas perawatan kulit, sehingga kamu bisa tampak lebih muda. Namun, kamu harus konsisten menggunakannya untuk mempertahankan hasilnya.

Sebaiknya, konsultasikan dengan ahli kecantikan sebelum mengintegrasikan tawas ke dalam rutinitas perawatan kulit, terutama jika kamu memiliki kulit sensitif atau kondisi kesehatan tertentu.

Mencegah Iritasi 

5 Manfaat Tawas yang Baik untuk Kulit - Mencegah Iritasi
Sumber Foto: Pexels

Manfaat tawas lainnya adalah kemampuannya menenangkan kulit dan mencegah iritasi setelah bercukur atau waxing. Efek astringen tawas dapat meredakan iritasi dan kemerahan pada kulit. Sifat antiseptiknya juga berperan dalam mencegah pertumbuhan bakteri dan mengurangi risiko terjadinya ingrown hair atau rambut tumbuh ke dalam.

Oleh karena itu, mencegah masalah iritasi pada kulit maupun ingrown hair, kamu bisa menggunakan tawas setelah mencukur. Dengan memanfaatkan tawas sebagai  perawatan rutin, kulit ketiak dapat tetap sehat, lembut, dan terlindungi dari masalah iritasi maupun infeksi.

Itulah 5 manfaat tawas yang sangat berguna untuk mengusir bau badan hingga bikin ketiak semakin cerah, sehingga kamu bisa lebih percaya diri dalam menjalani hari.

Baca juga: 5 Kebiasaan di Umur 20-an yang Menyebabkan Penuaan Dini Pada Wajah

Temukan berbagai tips percaya diri dan informasi kesehatan lainnya hanya dengan gabung ke komunitas Girls Beyond Circle, yuk join sekarang!

Sumber Foto: Pexels

Comments

(0 comments)

Sister Sites Spotlight

Explore Girls Beyond