5 Buku Personal Finance 101 Terbaik untuk Capai Kestabilan Finansial di Usia Muda
Masih bingung cara mengatur keuangan agar stabil dan bebas dari stres soal uang? Tenang, ada beberapa buku personal finance 101 yang membantumu memahami dasar-dasar pengelolaan keuangan.
Mulai dari belajar mengelola anggaran, menabung, hingga investasi dan perencanaan pensiun, semuanya bisa kamu pelajari dengan mudah.
Yuk, simak rekomendasi buku personal finance 101 terbaik 2024 yang wajib masuk daftar bacaanmu!
Baca juga: 5 Rekomendasi Buku Financial Independence, Wajib Dibaca di Usia 20-an
Personal Finance 101
Pengelolaan keuangan itu tidak rumit dan membingungkan jika kamu membaca buku Personal Finance 101 karya Philip Mulyana.
Ditulis dengan gaya santai dan mudah dipahami, buku ini cocok banget buat kamu yang masih baru di dunia keuangan.
Buku personal finance 101 ini berisi banyak hal penting, mulai dari cara meningkatkan penghasilan, mengatur pengeluaran, hingga strategi mengembangkan aset.
Philip Mulyana, seorang content creator yang ahli di bidang keuangan, berbagi pengalaman dan pengetahuan yang ia kumpulkan selama bertahun-tahun.
Kamu akan merasa seperti mendengarkan cerita dari teman yang paham tentang finansial, lengkap dengan tips yang bisa langsung kamu terapkan
Cocok banget buat kamu yang ingin memperbaiki kebiasaan keuangan tanpa merasa digurui.
Jadi, kalau kamu sedang mencari buku yang bisa membantu mengontrol keuangan dengan cara praktis dan menyenangkan, Personal Finance 101 adalah jawabannya.
You’re Not Broke, You’re Pre-Rich
Kalau kamu merasa keuanganmu selalu pas-pasan atau bahkan sering kebobolan setiap bulannya, You’re Not Broke, You’re Pre-Rich karya Emilie Bellet adalah buku tentang personal finance 101 terbaik!
Di buku ini, Emilie menyajikan cara segar yang sangat relate tentang keuangan, terutama bagi generasi milenial dan Gen Z yang sering merasa terjebak di situasi keuangan.
Inti dari buku berbahasa Inggris ini adalah sederhana, “kamu belum bangkrut, hanya belum memaksimalkan potensi finansialmu.”
Emilie dengan cermat membahas topik-topik penting seperti cara menyusun anggaran yang realistis, strategi menabung yang efektif, hingga langkah pertama menuju investasi yang aman.
Ia juga mengupas tentang pentingnya mempersiapkan dana pensiun, bahkan sejak dini, dan bagaimana mencapai impian membeli rumah meskipun pasar properti terasa menakutkan.
Tak ketinggalan, Emilie juga menyentuh hubungan antara kesehatan finansial dengan kesehatan mental.
Dia mendorong pembaca untuk tidak takut berbicara tentang uang, mengatasi stigma yang selama ini membuat diskusi tentang keuangan sering dianggap tabu.
Baca juga: 6 Rekomendasi Buku Tentang Financial Freedom Terbaik
Just Keep Buying – Nick Maggiulli
Dalam buku Just Keep Buying, sang penulis, Maggiulli, berfokus pada satu prinsip utama, yakni “jangan terlalu terobsesi dengan pengeluaran, tapi teruslah menambah pemasukan.”
Menurutnya, kita tidak akan pernah bisa mengurangi pengeluaran hingga nol, tetapi kita bisa terus meningkatkan pendapatan tanpa batas.
Buku personal finance 101 ini dibagi menjadi dua bagian utama, yakni menabung dan berinvestasi.
Di bagian menabung, Maggiulli menekankan pentingnya meningkatkan gaya hidup apabila pendapatan meningkat, asalkan tetap menyisihkan sebagian untuk tabungan
Intinya, jangan menahan diri untuk menikmati hidup, tapi tetap pastikan kamu menyisihkan sebagian untuk masa depan.
Selain itu, penulis juga memberikan pandangan yang berbeda soal utang, di mana ia berargumen bahwa utang tidak selalu buruk, asalkan digunakan dengan bijak.
Maggiulli tak hanya memberikan saran berdasarkan teori, tetapi mendukungnya dengan riset dan analisis yang membuat setiap argumennya terasa lebih kredibel.
Dalam bagian investasi, ia juga mengingatkan kita untuk tidak terjebak dengan strategi seperti “buy the dip” yang sering disarankan dalam pasar investasi, karena menurutnya, itu bukan strategi yang efektif.
Nak, Belajar Soal Uang
Nak, Belajar Soal Uang karya Jeong Seon Yong adalah sebuah buku yang dipenuhi dengan ketulusan hati seorang Ayah yang ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya.
Buku ini bukan hanya sekadar berisi nasihat, tetapi juga ungkapan hati yang telah lama dipendam.
Dalam setiap halaman, penulis dengan lembut menyampaikan pesan tentang uang yang sangat penting untuk dipahami, terutama bagi mereka yang baru mulai belajar mengelola keuangan.
Uang, dalam pandangan buku ini, terbagi menjadi tiga jenis. Pertama, uang pribadi yang kita hasilkan dan miliki.
Kedua, uang pinjaman yang kita ambil dari orang lain. Ketiga, uang investasi yang diperoleh dari hasil investasi orang lain.
Meski ketiganya berbentuk uang, namun sifatnya sangat berbeda. Masing-masing memiliki tujuan dan cara kerja yang unik, dan penulis menjelaskan dengan cara yang mudah dipahami.
Nak, Belajar Soal Uang intinya mengajarkan betapa pentingnya menabung dan mulai berinvestasi sejak dini. Dengan nasihat-nasihat yang diberikan, pembaca diajak untuk merencanakan keuangan mereka dengan lebih bijaksana dan mempersiapkan masa depan yang lebih stabil secara finansial.
Own Your Money
Buku Own Your Money karya Michela Allocca membagikan berbagai strategi untuk mengelola keuangan pribadi, cocok untuk pembaca yang masih merasa bingung cara yang benar untuk mengelola uang mereka.
Buku personal finance 101 ini membahas segala hal mulai dari penganggaran, menabung, investasi, hingga membangun kebiasaan keuangan yang sehat.
Allocca mengenalkan beberapa metode penganggaran yang sangat berguna, seperti zero-based budget dan 3-bucket budget, yang dirancang agar kita bisa mengelola keuangan dengan lebih baik dan efektif.
Tak hanya itu, ia juga mengajarkan cara menabung dengan tujuan yang jelas, bahkan memberi gambaran tentang bagaimana menabung hingga milyaran sebelum usia 30 tahun.
Allocca menekankan pentingnya membuat rencana pengeluaran yang realistis dan tidak membuat kita merasa bersalah ketika menghabiskan uang untuk hal-hal yang kita nikmati.
Ia juga memberi penjelasan yang jelas tentang berbagai jenis investasi dan bagaimana cara memilih yang paling sesuai dengan tujuan keuangan kita.
Buku ini bukan hanya memberikan teori, tetapi juga memberikan strategi yang mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga pengelolaan keuangan jadi lebih bijak.
Baca juga: Financial Freedom Adalah: Pengertian dan 7 Tahapan untuk MencapainyaMau tahu rekomendasi personal finance 101 lainnya? Gabung Girls Beyond Circle sekarang!
Cover: Pexels
Comments
(0 comments)