gagal menampilkan data

ic-gb
detail-thumb

10 Manfaat Aerial Yoga dan Tips bagi Pemula

Written by Adila Putri Anisya

Manfaat aerial yoga akan sangat terasa pada tubuh dan pikiran. Olahraga ini, memang terlihat sangat estetik dan menyenangkan, namun tidak semudah kelihatannya.

Aerial yoga adalah jenis yoga yang dikombinasikan dengan gerakan di udara. Selama yoga, peserta akan menggunakan kain, hammock, atau tali khusus yang digantung di langit.

Olahraga ini sangat cocok untuk kamu yang memang tidak terlalu suka olahraga intens dan berat, karena lebih berfokus pada kekuatan, keseimbangan, kelenturan, dan konsentrasi.

Penasaran apa saja manfaat aerial yoga dan tips bagi pemula? Berikut penjelasan selengkapnya!

Baca juga: 10 Gerakan Yoga untuk Pemula Terbaik Agar Tak Cedera

Manfaat Aerial Yoga

Manfaat Aerial Yoga
Sumber foto: Pexels

Aerial yoga atau yoga udara belakangan ini semakin populer di kalangan pecinta olahraga, dan bukan tanpa alasan. 

Olahraga yang menggabungkan gerakan yoga dengan kain gantung ini menawarkan banyak manfaat, tidak hanya untuk tubuh, tetapi juga untuk pikiran. 

Berikut penjelasannya:

1. Mengurangi Tekanan pada Tubuh

Bagi kita yang sehari-hari terpapar gravitasi, tekanan pada kaki, punggung, dan leher bisa sangat terasa. 

Dalam aerial yoga, tubuh bisa menggantung terbalik dengan dukungan hammock, yang memungkinkan kita membalikkan gravitasi. 

Posisi ini membantu mengurangi tekanan yang menumpuk di tubuh, memberi ruang bagi otot dan sendi untuk beristirahat sejenak. 

Dengan demikian, hasilnya akan terasa lebih ringan dan bebas dari ketegangan, terutama pada bagian punggung dan tulang belakang.

2. Meningkatkan Fleksibilitas dan Keseimbangan

Seiring berjalannya waktu, tubuh kita cenderung kehilangan fleksibilitas, apalagi jika kita kurang bergerak. 

Manfaat aerial yoga adalah memberi kesempatan untuk memperpanjang ligamen dan mengendurkan otot-otot tubuh, terutama pada bagian tulang belakang dan bahu. 

Selain itu, latihan ini juga memperbaiki keseimbangan tubuh. Dengan bantuan hammock yang mengurangi beban tubuh, kamu bisa melatih kekuatan inti yang lebih dalam, yang berperan penting dalam menjaga stabilitas tubuh sehari-hari.

3. Membantu Melancarkan Sirkulasi Darah dan Sistem Limfatik

Aerial yoga membantu melancarkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh. Ketika tubuh terbalik, aliran darah ke otak dan organ vital menjadi lebih lancar, meningkatkan energi dan konsentrasi. 

Selain itu, pergerakan limfatik juga terbantu dengan posisi terbalik ini. Alhasil, membuat tubuh membersihkan diri dari toksin yang pada akhirnya memperkuat sistem kekebalan tubuh jadi tidak mudah sakit.

5. Mengurangi Stres dan Meningkatkan Kesehatan Mental

Manfaat aerial yoga tidak hanya menguntungkan tubuh, tetapi juga memberikan dampak positif pada kesehatan mental. 

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa yoga udara dapat membantu mengurangi gejala depresi dan stres. 

Saat kamu terfokus pada gerakan dan pernapasan dalam posisi terbalik, tubuh akan melepaskan endorfin, hormon yang membuat perasaan lebih bahagia dan rileks. 

Hal ini bisa menjadi cara yang efektif untuk melepaskan ketegangan dan meningkatkan suasana hati secara keseluruhan.

6. Menurunkan Berat Badan 

Salah satu hal yang membuat aerial yoga menarik adalah bahwa ia bisa disesuaikan dengan tingkat kebugaran masing-masing orang. 

Meskipun terlihat menantang, latihan ini bisa dilakukan dengan intensitas rendah hingga sedang, tergantung pada kemampuan dan kenyamananmu. 

Bahkan, dalam sesi 50 menit, aerial yoga bisa membakar lebih dari 300 kalori, ini sangat efektif jika kamu mencari latihan yang tidak terlalu keras namun tetap membakar lemak.

Jadi, apakah aerial yoga bisa menurunkan berat badan? Jawabannya tentu saja, dengan cara membakar lemak tubuh tersebut.

7. Perut Lebih Ramping 

Melakukan gerakan di udara tentu mengharuskan kamu untuk menggunakan otot inti lebih banyak. 

Kekuatan inti yang baik tidak hanya penting untuk tampilan perut yang ramping, tapi juga untuk kesehatan punggung dan postur tubuh. 

Dengan gerakan yang melibatkan keseimbangan dan kekuatan, salah satu manfaat aerial yoga adalah membantu mengaktifkan otot-otot sekitar tulang belakang yang seringkali terabaikan.

8. Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi

Karena banyak gerakan yang baru dan belum familiar, aerial yoga juga bisa meningkatkan fokus dan konsentrasi. 

Kamu akan lebih sadar akan posisi tubuh dan cara mengatur pernapasan dengan benar. 

Jadi, aerial yoga bukan hanya mengasah tubuhmu lebih kuat, tapi juga melatih otak untuk lebih fokus pada gerakan yang sedang dilakukan, meningkatkan ketajaman mental.

9. Meredakan Ketegangan dan Kelelahan

Bagi kamu yang sering merasa pegal-pegal atau kelelahan setelah beraktivitas seharian, aerial yoga bisa menjadi solusi yang efektif. 

Gerakan-gerakan di udara ini membantu merilekskan otot-otot yang tegang, menghilangkan rasa lelah, dan memberikan sensasi ringan pada tubuh setelah berlatih.

10. Memberdayakan Diri

Terakhir, manfaat aerial yoga memberikan rasa pemberdayaan yang luar biasa. 

Mencoba sesuatu yang baru, terutama sesuatu yang menantang, bisa meningkatkan rasa percaya diri

Setiap tantangan yang berhasil kamu atasi dalam yoga udara, mulai dari mengangkat kaki pertama kali hingga menyelesaikan gerakan terbalik, memberikan perasaan prestasi yang membuat kamu ingin terus mencoba dan berkembang.

Baca juga: Viral di TikTok, Ini Cara Silent Walking dan Manfaatnya Bagi Kesehatan

Efek Samping Pemula Aerial Yoga

Efek Samping Pemula Aerial Yoga
Sumber foto: Pexels

Memang ada banyak manfaat aerial yoga, tapi bagi pemula, ada beberapa efek samping yang perlu diwaspadai. 

Salah satunya adalah pusing dan mabuk akibat tubuh yang belum terbiasa melayang di udara. Selain itu, ketegangan otot juga sering terjadi karena penggunaan otot inti yang berlebihan dan postur yang salah, berisiko menyebabkan cedera pada bahu, punggung, dan lengan. 

Jatuh dari kain hammock juga bisa menyebabkan cedera serius, terutama jika kamu kehilangan keseimbangan. 

Bagi yang memiliki masalah tulang belakang, atraksi yang terjadi saat yoga di udara dapat memperburuk kondisi tersebut. 

Posisi terbalik juga meningkatkan tekanan pada mata dan perut, berisiko bagi yang memiliki masalah mata atau gangguan pada otot perut. 

Selain itu, kain hammock yang menekan kulit bisa menyebabkan lecet atau memar, terutama bagi yang memiliki kulit sensitif.

Maka dari itu, selalu perhatikan instruksi dan konsultasikan dengan profesional untuk meminimalisir risiko ini.

Kamu juga bisa memberitahu instrukturmu tentang efek samping ini. Menurut Stewart, pemilik studio yoga dikutip dari Healthline, sebaiknya cari kursus tatap muka atau instruktur yang terlatih dengan gaya yang lebih terapeutik untuk mengelola kondisi medis akut atau kronis.

Tips Sukses Aerial Yoga untuk Pemula

Tips Sukses Aerial Yoga untuk Pemula
Sumber foto: Pexels

Sebagai pemula, ada beberapa tips yang penting agar manfaat aerial yoga terasa, antara lain:

  • Dengarkan Tubuhmu: Jika ada yang terasa tidak nyaman atau tidak beres, beri waktu untuk beristirahat dan jangan ragu untuk meminta bantuan instruktur. Aerial yoga melibatkan gerakan yang berbeda dari yoga biasa, jadi penting untuk mendengarkan tubuh agar tetap aman.
  • Berkomunikasi dengan Instruktur: Setiap orang memiliki kenyamanan yang berbeda saat menggunakan tali dan hammock. Jika kamu merasa ada yang tidak pas, seperti posisi yang terlalu ketat atau terlalu longgar, beri tahu instruktur agar bisa disesuaikan. Ini akan membuat latihanmu lebih nyaman dan aman.
  • Lakukan dengan Santai: Jangan terburu-buru untuk menguasai pose atau gerakan yang lebih sulit. Cobalah untuk mengambil langkah kecil dan nikmati proses belajar. Aerial yoga bukan soal kecepatan, tapi tentang menghubungkan tubuh dan pikiran.
  • Percaya pada Dirimu Sendiri: Percayalah pada alat yang kamu gunakan, percayalah pada instruktur, dan yang terpenting, percayalah pada kemampuan tubuhmu. Rasa percaya diri ini akan membantu kamu merasa lebih nyaman selama latihan.
  • Enjoy dan Bersenang-senanglah: Pada awalnya, mungkin kamu merasa canggung atau terjebak di hammock, tapi ingatlah bahwa ini adalah proses belajar, kesulitan mengelola hammock wajar. Jangan terlalu keras pada diri sendiri, enjoy pengalaman baru ini dan ingat bahwa setiap langkah adalah kemajuan!

Baca juga: 9 Fakta Olahraga Pole Dance, Paling Terakhir Wajib Tahu!

Dengan beberapa manfaat aerial yoga di atas, apakah kamu mulai tertarik mendalaminya?

Gabung Girls Beyond Circle sekarang untuk dapatkan informasi menarik lainnya!

Cover: Pexels